Dewi, Rahayu and Mala, Kurniati and Devita, Febriani Putri and Ade, Utia Detty (2024) Hubungan endometriosis dengan kejadian infertilitas di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Provinsi Lampung. Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan, 11 (5). pp. 883-895. ISSN 2355-7583
2355-7583_11_5_2024-7.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.
Download (226kB) | Preview
Abstract
Diperkirakan sekitar 10-15% wanita usia reproduksi dari seluruh dunia menderita endometriosis. Infertilitas yang disebabkan oleh endometriosis memiliki persentase 20-50% dari total kejadian di seluruh dunia. Untuk mengetahui hubungan antara endometriosis dengan kejadian infertilitas di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Provinsi Lampung. Jenis penelitian adalah analitik observasional dengan desain Cross-Sectional dan sampel sebanyak 53 pasien terdiagnosis endometriosis dan dicurigai endometriosis. Uji yang digunakan pada analisis bivariat ini adalah uji Chi-Square. Dari 53 sampel yang diteliti didapatkan 29 sampel (54,7%) terdiagnosis klinis endometriosis dan 22 sampel (41,5%) menderita infertilitas. Sampel non-endometriosis yang subur terdapat 12 sampel (22,6%), sampel non-endometriosis yang infertil terdapat 12 sampel (22,6%). Sampel endometriosis yang subur terdapat 19 sampel (35,8%), sampel endometriosis yang infertil terdapat 10 sampel (18,9%). Berdasarkan uji Chi-Square didapatkan P-Value (0,389). Kesimpulan: Tidak terdapat hubungan antara endometriosis dengan kejadian infertilitas di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Provinsi Lampung. Endometriosis menjadi faktor risiko terjadinya infertilitas sebesar 1,450 kejadian.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Infertilitas, Wanita, Kesuburan, Endometriosis, Female infertility |
Subjects: | Health Resources Health Resources > Health Services Medicine & Biology Medicine & Biology > Clinical Medicine |
Depositing User: | Ni Nyoman Mei Antari |
Date Deposited: | 13 Aug 2024 11:00 |
Last Modified: | 13 Aug 2024 11:00 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/46659 |