PENGARUH PERLAKUAN PANAS PASCA PENGELASAN TERHADAP SIFAT MEKANIK SA533-B1 SEBAGAI MATERIAL BEJANA TEKAN PWR

Sri Nitiswati, SN and Andryansyah, AD and Mudi Haryanto, MH and Darlis, DL (2017) PENGARUH PERLAKUAN PANAS PASCA PENGELASAN TERHADAP SIFAT MEKANIK SA533-B1 SEBAGAI MATERIAL BEJANA TEKAN PWR. PENGARUH PERLAKUAN PANAS PASCA PENGELASAN TERHADAP SIFAT MEKANIK SA533-B1 SEBAGAI MATERIAL BEJANA TEKAN PWR. pp. 77-82. ISSN 23557524

[thumbnail of 9_P9_ID_32_NITIS_SENTEN_ok_PTKRN.pdf]
Preview
Text
9_P9_ID_32_NITIS_SENTEN_ok_PTKRN.pdf

Download (213kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK
PENGARUH PERLAKUAN PANAS PASCA PENGELASAN TERHADAP SIFAT MEKANIK
SA533-B1 SEBAGAI MATERIAL BEJANA TEKAN PWR. Bejana tekan reaktor air
bertekanan (Pressurized Water Reactor) adalah komponen utama paling kritis di PLTN yang
dikonstruksi dengan cara di las circumferential dan longitudinal. Dalam proses pengelasan
akan menimbulkan tegangan sisa yang merupakan tegangan internal material dan
mempunyai potensi menurunkan sifat mekanik material. Ada cara untuk mengurangi
tegangan sisa akibat pengelasan yaitu dengan memberikan perlakuan panas. Penelitian ini
mendiskusikan pengaruh perlakuan panas pasca pengelasan terhadap sifat mekanik SA
533-B1 sebagai material bejana tekan PWR. Tujuan penelitian ini adalah untuk
menginvestigasi sifat mekanik SA533-B1 yang telah diberikan perlakuan panas pada
temperatur 400°C dengan variasi holding time dari 3 jam, 50 jam, 75 jam dan 100 jam.
Metode yang digunakan adalah dengan melakukan pengujian mekanik terdiri dari
pengukuran kekerasan dan pengujian tarik logam las-lasan SA533-B1 pada posisi cross
weld. Model bidang patahan dari hasil pengujian tarik juga dipelajari. Disimpulkan bahwa
material SA533-B1 yang mengalami perlakuan panas pada temperatur 400°C dengan
holding time 75 jam menunjukkan nilai kekerasan dan sifat mekanik pada kondisi yang
hampir sama dengan material segar atau terjadi recovery mendekati ke keadaan semula.
Kata kunci: Perlakuan panas, SA533-B1, sifat mekanik, bejana tekan PWR.
ABSTRACT
INFLUENCE OF POST-WELD HEAT TREATMENT ON SA533-B1 MECHANICAL
PROPERTIES AS PWR PRESSURE VESSEL MATERIAL. PWR pressure vessel is the
most critical component in nuclear power plant, was constructed through circumferential and
longitudinal welds. In the welding process can generated residual stress as internal stress
and has potential decreased in mechanical property of the material. Post weld heat
treatment is the most widely used form of stress relieving of welded structures. This research
discussed on influence of post-weld heat treatment on SA533-B1 mechanical properties as
PWR pressure vessel material. Objective of this research is to investigate SA533-B1
mechanical properties that has been heat treated in temperature of 400°C and holding time
variation of 3 hours, 50 hours, 75 hours, and 100 hours. The method used by conducted
mechanical testing consist of hardness measurement and tensile testing of SA533-B1 weld
metal in cross weld position. Fracture facet model of tensile testing results are also
discussed. As conclusion that SA533-B1 material has been heat treated in temperature of
400°C and holding time of 75 hours, shows hardness value and mechanical properties have
similar condition to the fresh material or recovery has been occurred closed to the previous
condition.
Keywords: Heat treatment, SA533-B1, mechanical property, PWR pressure vessel

Item Type: Article
Subjects: Taksonomi BATAN > Keselamatan dan Keamanan Nuklir
Taksonomi BATAN > Keselamatan dan Keamanan Nuklir
Divisions: BATAN > Pusat Teknologi dan Keselamatan Reaktor Nuklir
IPTEK > BATAN > Pusat Teknologi dan Keselamatan Reaktor Nuklir
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 08 Nov 2018 06:21
Last Modified: 31 May 2022 04:36
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/4662

Actions (login required)

View Item
View Item