Respon kerapatan stomata dan kandungan klorofil padi (Oryza sativa l.) mutan terhadap toleransi kekeringan

H., Dama and S., I. Aisyah and Sudarsono, Sudarsono and A., K. Dewi (2020) Respon kerapatan stomata dan kandungan klorofil padi (Oryza sativa l.) mutan terhadap toleransi kekeringan. Aplikasi Isotop dan Radiasi, 16 (1): 1. pp. 1-6. ISSN 2527-6433

[thumbnail of 2527-6433_16_1_2020_1.pdf]
Preview
Text
2527-6433_16_1_2020_1.pdf - Published Version

Download (268kB) | Preview

Abstract

Perakitan varietas padi toleran cekaman kekeringan dengan teknik pemuliaan mutasi mampu meningkatkan keragaman genetik tanaman sehingga memberi peluang untuk mendapatkan genotipe mutan yang toleran dengan mengetahui respon kerapatan stomata dan klorofil daun pada suatu tanaman. Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan antara kerapatan stomata dan kandungan klorofil dengan ketahanan terhadap kekeringan pada genotipe padi mutan. Sampel menggunakan salah satu genotipe, daun yang digunakan adalah daun kedua dari daun bendera, perhitungan jumlah stomata dilakukan pada luas bidang pandang 40x dengan perhitungan jumlah stomata dibagi dengan satuan luas bidang pandang dan untuk klorofil daun diamati menggunakan klorofil meter (SPAD). Hasil penelitian menunjukkan bahwa genotipe padi mutan menunjukkan ketahanan terhadap cekaman kekeringan dengan respon kerapatan stomata paling tinggi dan skor penggulungan daun terkecil.
Kata kunci: kekeringan, klorofil, radiasi, stomata

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Kekeringan, Klorofil, Radiasi, Stomata, Oryza sativa, Stomata, Chlorophylls, Drought resistance, Radiation
Subjects: Agriculture & Food
Agriculture & Food > Agronomy, Horticulture, & Plant Pathology
Taksonomi BATAN > Isotop dan Radiasi > Pemanfaatan Isotop dan Radiasi > Bidang Pertanian
Divisions: BATAN > Pusat Aplikasi Isotop dan Radiasi
IPTEK > BATAN > Pusat Aplikasi Isotop dan Radiasi
Depositing User: Sdr Atam Ependi
Date Deposited: 08 Aug 2024 05:24
Last Modified: 08 Aug 2024 05:24
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/46269

Actions (login required)

View Item
View Item