Edukasi dan pembinaan kader dalam peningkatan pengetahuan dalam penilaian pertumbuhan dan perkembangan balita di posyandu

Gusti, Lestari Handayani and Vivianti, Dewi (2023) Edukasi dan pembinaan kader dalam peningkatan pengetahuan dalam penilaian pertumbuhan dan perkembangan balita di posyandu. Indonesia Berdaya, 4 (1): 37. pp. 293-304. ISSN 2721-0669

[thumbnail of 2721-0669_4_1_2023-37.pdf]
Preview
Text
2721-0669_4_1_2023-37.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (482kB) | Preview

Abstract

Deteksi awal abnormalitas tumbuh kembang pada bayi menurunkan risiko penyakit yang lebih serius. Tujuan kegiatan dilaksanakannya Kegiatan Pengabdian Masyarakat melalui kegiatan Edukasi dan peningkatan kemampuan kader dalam penilaian pertumbuhan dan perkembangan serta stimulasi bagi balita di Posyandu wilayah kerja Puskesmas Aurduri Kota Jambi yaitu meningkatkan pengetahuan kader tentang prosedur penilaian pertumbuhan dan perkembangan balita, dapat memberikan konsultasi yang tepat bagi ibu balita terkait hasil penilaian pertumbuhan dan perkembangan, serta stimulasinya. Metoda pengabdaian kepada masyarakat ini dilakukan dengan memberikan edukasi berupa penyuluhan, melakukan demonstrasi dalam penilaian pertumbuhan dan perkembangan balita serta stimulasinya. serta untuk mengevaluasinya dilakukan dengan menggunakan kuisioner pretest dan post test untuk menilai pengetahuan ibu serta observasi untuk menilai keterampilan kader. Hasil pelaksanaan kegiatan didapatkan peningkatan pengetahuan dan keterampilan kader tentang penilaian pertumbuhan dan perkembangan balita serta stimulasinya. Pelaksanaan kegiatan pelayanan lebih ditingkatkan dalam upaya mengingkatkan pengetahuan dan keterampilan kader bukan saja penilaian pertumbuhan tetapi juga perkembangan balita.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Balita, Edukasi, Kader Posyandu, Pertumbuhan, Perkembangan, Children under five, Health education, Community health centers, Posyandu cadres
Subjects: Health Resources > Health Education & Manpower Training
Social and Political Sciences
Social and Political Sciences > Social Concerns
Depositing User: Herlita Meidina
Date Deposited: 04 Aug 2024 08:20
Last Modified: 04 Aug 2024 08:20
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/45784

Actions (login required)

View Item
View Item