Ai, Siti Ratnawati and Windy, Rakhmawati and Ermiati, Ermiati and Henny, Suzana Mediani and Hendrawati, Hendrawati (2024) Gambaran masalah psikososial pada anak usia sekolah dengan kanker di Yayasan Rumah Pejuang Kanker Ambu. MAHESA : Malahayati Health Student Journal, 4 (5): 27. pp. 1965-1979. ISSN 2746-198X
2746-198X_4_5_2024-27.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.
Download (269kB) | Preview
Abstract
Kanker dan pengobatannya berpengaruh terhadap fungsi fisik, kognitif, psikologis, dan sosial. Masalah psikososial pada anak usia sekolah dengan kanker dapat berdampak negatif terhadap perkembangan psikososial dan meningkatkan resiko terjadinya depresi, isolasi sosial dan kesulitan akademis. Penelitian ini bertujuan menggambarkan masalah psikososial pada anak usia sekolah dengan kanker di Yayasan Rumah Pejuang Kanker Ambu. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi pada penelitian ini adalah 41 orang tua yang memiliki anak usia sekolah dengan kanker di Yayasan Rumah Pejuang Kanker Ambu berdasarkan data kunjungan tiga bulan terakhir. Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling sehingga jumlah sampel sama dengan jumlah populasi yaitu 41 orang. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner baku Pediatric Symptoms Checklist-17 oleh Jellinek dengan dimensi internalisasi, eksternalisasi, dan perhatian. Data dianalisis menggunakan distribusi frekuensi dan persentase. Hasil penelitian didapatkan bahwa sebagian besar (56,1%) anak mengalami masalah psikososial. Berdasarkan dimensi masalah psikososial, sebagian besar (53,7%) anak mengalami masalah internal dan sebagian kecil (7,3%) anak mengalami masalah eksternal dan perhatian. Dapat disimpulkan bahwa anak usia sekolah dengan kanker memiliki fungsi psikososial rata-rata dengan kecenderungan mengalami masalah psikososial. Oleh karena itu, perawat berperan dalam meminimalkan dampak dari kanker dengan menindaklanjuti anak yang mengalami masalah psikososial dan memberikan intervensi keperawatan sesuai dimensi internal, eksternal, atau perhatian yang terindikasi mengalami masalah.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Masalah psikososial, Kanker, Anak usia sekolah, Psychosocial development, Neoplasms, School age children |
Subjects: | Health Resources Health Resources > Health Services Health Resources > Health Education & Manpower Training Social and Political Sciences > Psychology |
Depositing User: | Djaenudin djae Mohamad |
Date Deposited: | 10 Sep 2024 06:01 |
Last Modified: | 10 Sep 2024 06:01 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/41624 |