UJI IRADIASI PIN BAHAN BAKAR PWR

Yulianto, Tri and Nampira, Yusuf and Dewayatna, Winter (2017) UJI IRADIASI PIN BAHAN BAKAR PWR. Prosiding Seminar Hasil-hasil Penelitian EBN Tahun 2016, - (-). pp. 19-27. ISSN 0854-5561

[thumbnail of 2016-Tri Y.pdf]
Preview
Text
2016-Tri Y.pdf

Download (936kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK
Pin uji bahan bakar Pressurized Water Reactor (PWR) merupakan elemen bakar uji untuk
litbangtek bahan bakar tipe PWR yang diuji di fasilitas PRTF (Power Ramp Test Facility) RSG
GAS. Fasilitas ini digunakan untuk menguji elemen bakar reaktor daya tipe PWR khususnya dalam
hal ketahanan elemen bakar selama terjadi perubahan tingkat daya yang berulang. Dengan
fasilitas pengujian ini dapat diketahui unjuk kerja elemen bakar, kualitas elemen bakar dan
interaksi bahan bakar (pelet) dengan kelongsong. Hasil pengujian yang diperoleh merupakan
masukan bagi pengembangan elemen bakar yang handal. Dalam rangka persiapan uji iradiasi pin
bahan bakar tipe PWR maka dilakukan persiapan yang berkaitan dengan penentuan beberapa
parameter PRTF, pendataan fluks di daerah operasi PRTF dan penetapan parameter operasional
PRTF. Disamping itu juga dilakukan penyediaan alat dukung untuk pengujian gamma scanning
dan transfer cask untuk pemindahan bahan bakar dari reaktor ke fasilitas uji pasca iradiasi (IRM).
Dari kegiatan tersebut dapat diketahui pola fluks neutron didaerah operasi PRTF yaitu fluks
neutron pada posisi vertikal (searah dengan posisi bahan bakar di reaktor) dan ke arah horizontal
(arah bahan bakar jauh atau dekat dari teras reaktor). Iradiasi pin dummy menghasilkan data awal
tanpa bahan bakar untuk penentuan parameter uji iradiasi pin bahan bakar.
Kata Kunci : iradiasi, pin, bahan bakar, PWR.

Item Type: Article
Subjects: Taksonomi BATAN > Daur Bahan Bakar Nuklir dan Bahan Maju > Bahan Bakar Nuklir > Teknik Fabrikasi Bahan Bakar Nuklir
Taksonomi BATAN > Daur Bahan Bakar Nuklir dan Bahan Maju > Bahan Bakar Nuklir > Teknik Fabrikasi Bahan Bakar Nuklir
Divisions: BATAN > Pusat Teknologi Bahan Bakar Nuklir
IPTEK > BATAN > Pusat Teknologi Bahan Bakar Nuklir
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 08 Nov 2018 07:22
Last Modified: 31 May 2022 04:36
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/3944

Actions (login required)

View Item
View Item