Desi, Nurhikmahyanti and Andriyatna, Agung Kurniawan and Rini, Setiawati (2024) Pendampingan digitalisasi sistem pelayanan administrasi pemerintahan desa berbasis website di Desa Ngargogondo Kecamatan Borobudur. Abdimas Galuh: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 6 (1): 5. pp. 30-38. ISSN 2716-0211
2716-0211_6_1_2024-5.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.
Download (664kB) | Preview
Abstract
Tujuan umum program pengabdian tematik berbasis SDGs ini adalah untuk meningkatkan kapasitas aparatur pemerintah desa dalam rangka memperbaiki tata kelola pemerintahan desa dan meningkatkan kualitas pembangunan desa secara berkelanjutan. Tujuan khusus program pengabdian tematik berbasis SDGs ini adalah sebagai berikut. (1) meningkatkan kinerja pemerintah dan aparatur desa melalui peningkatan kapasitas yang berbasis kebutuhan dan permintaan masyarakat; (2) meningkatkan pembangunan partisipatif melalui perbaikan sistem pendampingan dan peningkatan kapasitas masyarakat; serta (3) meningkatkan koordinasi, supervisi, monitoring dan evaluasi kinerja pemerintah desa melalui peningkatan sistem informasi dan data desa berbasis teknologi. Permasalahan yang dihadapi mitra meliputi aspek manajemen dan teknologi. Solusi permasalahan manajemen: (1) pendampingan pelaksanaan tata kelola pemerintahan desa yang efektif dan efisien, (2) pendampingan pelaksanaan sistem pelayanan administrasi pemerintahan desa. Solusi permasalahan teknologi: (1) pendampingan pengelolaan website desa (2) pendampingan pelaksanaan digitalisasi sistem pelayanan administrasi pemerintahan desa. Metode kegiatan: perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi. Persiapan: sosialisasi program, penetapan tim pelaksana kegiatan, penyusunan modul pendampingan, penyusunan indikator dan instrumen, serta pembekalan teknis. Pelaksanaan: diskusi kelompok, pelatihan, serta pendampingan. Monitoring dan evaluasi: pendampingan pelaksanaan tata kelola pemerintahan desa, pendampingan pelaksanaan sistem pelayanan administrasi pemerintahan desa yang efektif dan efisien, pendampingan pengelolaan website desa, pendampingan pelaksanaan digitalisasi sistem pelayanan administrasi pemerintahan desa.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Digitalisasi, Sistem pelayanan administrasi, Pemerintahan desa, Berbasis website, Public administration, Local government, Digitalization, Web site development |
Subjects: | Administration & Management > Public Administration & Government |
Depositing User: | Djaenudin djae Mohamad |
Date Deposited: | 28 Oct 2024 04:34 |
Last Modified: | 28 Oct 2024 04:34 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/38535 |