Kristine, Dareda and Dian, Pratiwi Iman (2023) Pendidikan kesehatan dan pelatihan pengukuran tekanan darah pada ibu pkk di Kelurahan Tewaan Kecamatan Ranowulu Kota Bitung. Jurnal Pengabdian Masyarakat Nusantara, 4 (2): 6. pp. 34-37. ISSN 2962-1593
2962-1593_4_2_2022-6.pdf - Published Version
Download (527kB) | Preview
Abstract
Hipertensi merupakan satu dari penyakit tidak menular yang menjadi penyebab utama kematian prematur di dunia. Dalam masa pandemi COVID-19, hipertensi muncul dengan cepat sebagai komorbiditas utama yang berpotensi terkait dengan peningkatan mortalitas Covid-19. Dukungan keluarga pada penderita hipertensi dapat meningkatkan kesehatan serta meningkatkan kepatuhan terhadap praktik perawatan diri yang terkait dengan manajemen kontrol tekanan darah. Ibu PKK merupakan tonggak yang utama dan memiliki peranan penting dalam sebuah keluarga sehingga diharapkan dapat membuat anggota keluarganya hidup lebih sehat dan sejahtera. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan Ibu PKK tentang hipertensi, faktor risiko dan bahayanya. Serta memberikan pelatihan agar Ibu PKK dapat melakukan pengukuran tekanan darah secara mandiri. Kegiatan pengabdian masyarakat dilaksanakan tanggal 28 Juni 2022, bertempat di Kantor Kelurahan Tewaan, Kec. Ranowulu, Kota Bitung, Provinsi Sulawesi Utara. Kegiatan pengabdian dilakukan melalui tahapan persiapan, pelaksanaan dan evaluasi. Kegiatan ditutup dengan penyerahan tensimeter serta foto bersama antara pemateri dengan seluruh peserta dan perangkat kelurahan.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Hipertensi, Tekanan darah, Disease prevention, Controlled hypertension, Health education |
Subjects: | Health Resources Health Resources > Health Services Health Resources > Health Education & Manpower Training Medicine & Biology > Physiology |
Depositing User: | Raysa Royyan |
Date Deposited: | 08 Aug 2024 04:53 |
Last Modified: | 08 Aug 2024 04:53 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/37908 |