Rancang bangun mesin pengering skala miniatur dengan kapasitas 0,5 HP

Ryan, Aspari and Septianus, T.L. and Arnold, Oscar F.R. and La, Ode Ahmad Barata and Jaka, Seru Dwi Saputra (2023) Rancang bangun mesin pengering skala miniatur dengan kapasitas 0,5 HP. PISTON : Jurnal Teknologi, 8 (1): 1. pp. 1-9. ISSN 2988-0408

[thumbnail of 2988-0408_8_1_2023-1.pdf]
Preview
Text
2988-0408_8_1_2023-1.pdf - Published Version

Download (934kB) | Preview

Abstract

Kebutuhan akan rempah-rempah terus meningkat sejalan dengan bertambahnya jumlah penduduk semakin berkembangnya dunia industri yang membutuhkan bahan baku dari biji pala, bagian yang dimanfaatkan pada buah pala terutama adalah daging buah, tempurung biji, kulit selubung biji, dan daging buah. Proyke akhir ini bertujuan untuk merancang alat pengering bahan baku biomassa atau produk pertanian di masyarakat. Alat ini menggunakan motor listrik sebagai penggerak utama dan menggunakan sebuah panel boks sebagai pusat kontrol elektrikal yang berisi beberapa komponen seperti regulator sebagai pengatur kecepatan motor, MCB sebagai pengaman tegangan serta komponen lainnya. Hasil dari pengujian alat ini cukup baik, hasil pengujian bahan bahan pada berat 200 205g dalam waktu 75 menit di temperatur 100°C menyisakan kadar air 15,62% pada pala dan 39.28% pada kemiri. Pengujian jambu mente dilakukan pada berat 200 205g dalam waktu 50 menit di temperatur 72,2°C menyisakan 50.49% kadar air. Pengujian ubi kayu dilakukan pada berat 200 205g dalam waktu 25 29 menit di temperatur 122°C menyisakan 60.90% kadar air. Pengujian tongkol jagung dilakukan pada berat 200 205g dalam waktu 25 menit di temperatur 119°C memiliki berat akhir 124g. alat ini memiliki kelebihan yaitu, dapat menghemat waktu pengeringan, kontrol temperatur mudah dilakukan dan alat ini telah dilengkapi dengan pengaman arus apabila terjadi korsleting listrik. Alat ini juga memiliki kekurangan yaitu, tidak dapat mengeringkan bahan baku berbentuk lembaran, irisan dan serbuk, Tabung pengeringan kurang panjang, sehingga diperlukan siklus kontinyu secara manual, untuk bahan baku yang membutuhkan waktu pengeringan melebihi 25 menit dan memerlukan daya listrik lebih besar.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Drying, Commodity , Electric motor, Heating rate, Moisture content, Temperature, Artificial drying, Temperature control
Subjects: Manufacturing Technology
Manufacturing Technology > Engineering Materials
Industrial & Mechanical Engineering > Tooling, Machinery, & Tools
Depositing User: Raysa Royyan
Date Deposited: 07 Aug 2024 07:59
Last Modified: 07 Aug 2024 07:59
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/37784

Actions (login required)

View Item
View Item