Rahmi, Dina and Sonny, Koeshendrajana and Sulastri, Sulastri and Syahroma Husni, Nasution (2012) Pola pemanfaatan perikanan oleh masyarakat selingkar Danau Towuti. In: Prosiding Seminar Nasional Limnologi VI, 16 Juli 2012, IPB International Convention Center.
Prosiding_2012_Rahmi Dina_433-445.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.
Download (81kB) | Preview
Abstract
Danau Towuti, salah satu danau di komplek Danau Malili-Sulawesi Selatan, merupakan danau multifungsi. Salah satunya adalah pemanfaatannya untuk kegiatan perikanan tangkap dengan komoditas ikan konsumsi, ikan hias, dan udang hias. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui deskripsi pemanfaatan perikanan dan sistem ekonomi perikanan yang sudah ada sebagai masukan arah pengembangan sistem ekonomi perikanan di Danau Towuti. Identifikasi sistem ekonomi perikanan menggunakan teknik wawancara mendalam (depth interview). Sistem ekonomi perikanan diidentifikasi berdasarkan pelaku usaha, hubungan pemilik dan penggarap, sistem permodalan, mekanisme jual beli yang berkembang, serta pola pemanfaatan sumberdaya. Wawancara dilakukan terhadap nelayan dan tokoh masyarakat setempat. di tiga lokasi yang mewakili kegiatan perikanan yaitu Desa Tokalimbo, Pekaloa dan Timampu pada bulan Maret dan Juni tahun 2012. Metoda analisis deskriptif kualitatif digunakan dalam penelitian ini. Hasil kajian menunjukkan bahwa sistem ekonomi kerakyatan menjadi dasar pemanfaatan sumberdaya perairan Danau Towuti, dicirikan oleh berkembangnya pelaku perikanan lokal skala kecil secara mandiri dengan penyediaan modal bersumber dari keluarga. Pemanfaatan perikanan bersifat subsisten dan hanya sebagian kecil hasil tangkapan ikan konsumsi yang dijual secara lokal. Untuk ikan hias hasil tangkapan, seluruhnya di jual kepada penampung lokal ataupun penampung dari luar yang selanjutnya dikirim ke sentra-sentra pasar ikan hias baik untuk keperluan pemenuhan kebutuhan domestik maupun ekspor. Pola pemanfaatan perikanan yang dipraktekkan oleh masyarakat di selingkar Danau Towuti sangat dipengaruhi oleh kebijakan makro yang ditetapkan oleh pemerintah daerah setempat tentang pemanfaatan sumberdaya Danau Towuti dan daerah tangkapan airnya. Sebagai ilustrasi, sejak 3 tahun terakhir terjadi pergeseran daerah penangkapan ikan di perairan danau sebagai akibat berubahnya pola mata pencaharian masyarakat desa yang difokuskan pada usaha pertanian lada sebagai upaya mengurangi aktivitas perambahan ataupun penebangan hutan secara ilegal.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Danau Towuti, pemanfaatan perikanan, nelayan, pengembangan ekonomi masyarakat |
Subjects: | Natural Resources & Earth Sciences > Limnology Agriculture & Food > Fisheries & Aquaculture |
Divisions: | OR Kebumian dan Maritim > Limnologi_dan_Sumber_Daya_Air |
Depositing User: | Saepul Mulyana |
Date Deposited: | 18 Feb 2025 02:09 |
Last Modified: | 18 Feb 2025 02:09 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/36074 |