Kelekatan siswa dan guru BK dalam pembentukan strategi coping pada boarding school

Asfiyah, Asfiyah (2023) Kelekatan siswa dan guru BK dalam pembentukan strategi coping pada boarding school. Islamic Education and Counseling Journal, 2 (2): 1. pp. 1-9. ISSN 2828-5905

[thumbnail of 2828-5905_2_2_2023-1.pdf]
Preview
Text
2828-5905_2_2_2023-1.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (222kB) | Preview

Abstract

Guru bimbingan dan konseling (BK) selain menjalankan peran sebagai sosok pengganti orang tua siswa di sekolah juga mengambil peran pada perkembangan siswa. Hubungan kelekatan (attachment) yang baik akan membantu mereka dalam konteks sosio-emosional, termasuk dalam pembentukan strategi coping. Studi ini dimaksudkan untuk menganalisis kelekatan antara siswa dan guru BK di Ihsanul Fikri Boarding school dalam membentuk strategi coping. Studi ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Data dikumpulkan dengan cara wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan mengelompokkan, mereduksi, menyajikan data, dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa subjek penelitian membangun kelekatanaman (secure attachment) dengan guru BK. Kelekatan aman ini membantu mereka memiliki strategi coping yang baik, meskipun dalam beberapa situasi subjek masih membutuhkan bantuan dalam mengatasi masalah yang dihadapi.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Kelekatan, Strategi coping, Guru bimbingan dan konseling, Educational counseling, Coping behavior, Boarding schools
Subjects: Social and Political Sciences > Education, Law, & Humanities
Depositing User: Djaenudin djae Mohamad
Date Deposited: 23 Oct 2024 07:41
Last Modified: 23 Oct 2024 07:41
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/35840

Actions (login required)

View Item
View Item