Muhammad, Badjoeri and Yustiawati, Yustiawati (2018) Distribusi dan kelimpahan zooplankton rotifera di Danau Hanjalutung, Kalimantan Tengah. In: Prosiding Pertemuan Ilmiah Tahunan Ke-III, Masyarakat Limnologi Indonesia, 31 Oktober 2017, Gedung Kusnoto LIPI Bogor.
Prosiding_2017_Muhammad Badjoeri_166-174.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.
Download (809kB) | Preview
Abstract
Danau Hanjalutung merupakan danau oxbow yang berada di DAS Rungan, Desa Petuk Ketimpun, Palangka Raya, Kalimantan Tengah. Keberadaan danau ini sangat penting karena merupakan reservat ikan dan sumber pencaharian nelayan. Produktivitas ikan di danau sering dihubungkan dengan ketersediaan pakan alami zooplankton, diantaranya rotifera. Rotifera merupakan komponen biotik penting dalam siklus rantai makanan di perairan sebagai konsumen tingkat pertama dan pakan alami larva organisme perairan. Penelitian bertujuan untuk mengetahui distribusi dan kelimpahan rotifera di Danau Hanjalutung sebagai data ilmiah limnologis untuk pengembangan dan pengelolaan danau. Penelitian dilakukan tahun 2016. Pengambilan sampel dilakukan dua kali pada 6 stasiun sampling yaitu, pada musim hujan (kondisi banjir/April) dan musim kemarau (air surut/oktober)menggunakan zooplankton net secara vertikal dari dasar sampai permukaan. Sampel diawetkan dengan menambahkan lugol 5%. Identifikasi sampai genus menggunakan UNH Center for Freshwater Biology dan buku A Guide to Identification of Rotifers, Cladoceran and Copepods from Australian Inland Waters. Penghitungan kelimpahan menggunakan Sedgewick Rafter Cell. Pengamatan fisika-kimia air menggunakan alat water quality checker-Horiba U-53 series. Hasil penelitian menunjukan kelimpahan rotifera di Danau Hanjalutung pada kondisi air tinggi (musim hujan) lebih tinggi dibanding pada kondisi air surut (musim kemarau). Analisis indeks keanekaragaman Shannon-Wiener (H’) Danau Hanjalutung baik pada musim hujan (H’= 2,02-2,59) maupun musim kemarau (H’= 1,73-2,36) menunjukan perairan yang stabil dengan tingkat keanekaragaman sedang, tidak ditemukan jenis yang dominan (indeks Dominansi Simpson; D = 0,08 0,19) dan kemerataan populasi sedang (Indeks Eveness; E = 0,35-0,46) menunjukan rotifera tersebar merata di Danau Hanjalutung.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Danau Hanjalutung, rotifera, zooplankton, distribusi dan kelimpahan |
Subjects: | Medicine & Biology > Microbiology Medicine & Biology > Pathology |
Divisions: | OR Kebumian dan Maritim > Limnologi_dan_Sumber_Daya_Air |
Depositing User: | Saepul Mulyana |
Date Deposited: | 18 Feb 2025 01:13 |
Last Modified: | 18 Feb 2025 01:13 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/34125 |