Analisis pengaruh risiko kredit, risiko likuiditas, serta risiko operasional terhadap kinerja perbankan: Studi kasus pada bank umum konvensional yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2016-2020

Jihan, Yunike Putri and Imo, Gandakusuma (2023) Analisis pengaruh risiko kredit, risiko likuiditas, serta risiko operasional terhadap kinerja perbankan: Studi kasus pada bank umum konvensional yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2016-2020. Jurnal Manajemen dan Usahawan Indonesia, 46 (1): 3. pp. 32-44. ISSN 0302-9859

[thumbnail of 0302-9859_46_1_2023-3.pdf]
Preview
Text
0302-9859_46_1_2023-3.pdf - Published Version

Download (466kB) | Preview

Abstract

Peneliti melakukan penelitian pada bank-bank di Indonesia untuk menilai pengaruh dari risiko kredit, risiko likuiditas, dan risiko operasional terhadap kinerja keuangan perbankan. Peneliti mendapatkan data dari website BEI dan bank dari 38 bank umum konvensional yang memenuhi kriteria untuk periode 2016-2020. Peneliti menggunakan Fixed-Effect Model (FEM) untuk menganalisis hasil dari penelitian ini. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa risiko kredit dan operasional menunjukkan pengaruh yang signifikan terhadap kinerja keuangan perusahaan. Di sisi lain, risiko likuiditas memberikan pengaruh yang tidak signifikan terhadap kinerja keuangan perusahaan. Hasil dari penelitian ini dapat digunakan oleh tim manajemen perusahaan sebagai referensi dalam pengambilan keputusan terkait manajemen risiko, khususnya risiko kredit, risiko likuiditas, dan risiko operasional pada perbankan. Setelah mempelajari penelitian ini, diharapkan tim manajemen memiliki gambaran atas pengaruh risiko-risiko tersebut terhadap kinerja keuangan perbankan. Risiko kredit, likuiditas, serta operasional dianggap sebagai risiko yang paling penting dalam institusi keuangan. Penelitian ini merupakan penelitian kedua yang meneliti pengaruh risiko-risiko tersebut terhadap industri perbankan, namun penelitian ini fokus terhadap bank-bank di Indonesia.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Risiko kredit, Risiko likuiditas, Risiko operasional, Kinerja perbankan, Firm age, Firm growth, Indonesia, Liquidity (economics), Corporate performance, Banks, Credit
Subjects: Economics and Business > Banking & Finance
Depositing User: Djaenudin djae Mohamad
Date Deposited: 29 Aug 2024 02:44
Last Modified: 29 Aug 2024 02:44
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/33847

Actions (login required)

View Item
View Item