Pengembangan sarana wisata perkebunan teh Gunung Manik dengan konsep agrowisata di Desa Karyamukti Kabupaten Cianjur

Choirul, Ihsan and Rakhmanita, Rakhmanita (2023) Pengembangan sarana wisata perkebunan teh Gunung Manik dengan konsep agrowisata di Desa Karyamukti Kabupaten Cianjur. SADE: Jurnal Arsitektur, Planologi Dan Teknik Sipil, 2 (1): 2. pp. 8-14. ISSN 2776-2947

[thumbnail of 2776-2947_2_1_2023-2.pdf]
Preview
Text
2776-2947_2_1_2023-2.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (283kB) | Preview

Abstract

Perkebunan teh gunung manik merupakan salah satu perkebunan teh yang terletak di kecamatan Campaka desa Karyamukti, Kabupaten Cianjur. Kebun teh gunung manik berada di bawah naungan PT. Sosro yang dijadikan sebagai salah satu tempat wisata di desa Karyamukti, sebagian besar pekerja yang bekerja di areal perkebunan teh gunung manik ialah warga sekitar atau warga lokal. Berdasarkan sarana dan prasarana yang tersedia pada kawasan perkebunan teh gunung manik, terdapat permasalahan yang ada pada kawasan tersebut, seperti terbengkalainya beberapa bangunan yang berada di kawasan perkebunan teh dan menjadikan kawasan perkebunan teh tersebut tidak terawat dan tidak berfungsi dengan sebagaimana mestinya. Oleh karena itu, untuk mengoptimalkan dan memaksimalkan sarana maupun prasarana yang tersedia pada kawasan perkebunan teh gunung manik, perlu dilakukannya pengembangan sarana dan prasarana yang tersedia, khususnya terhadap sarana dan prasarana yang sudah terbengkalai dan bertujuan untuk melakukan perubahan yang lebih baik pada kawasan perkebunan teh gunung manik.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Perkebunan teh, Wisata, Konsep, Agrowisata, Agrotourism, Plantation crops, Tea, Desa Karyamukti, Tourism development
Subjects: Problem Solving Information for State & Local Governments > Economic & Community Development
Urban & Regional Technology & Development > Recreation
Depositing User: Djaenudin djae Mohamad
Date Deposited: 29 Aug 2024 02:13
Last Modified: 29 Aug 2024 02:13
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/33833

Actions (login required)

View Item
View Item