Hariati, Sinaga (2023) Perawatan yang beracun: kerja perawatan perkebunan dan reproduksi sosial dalam perkebunan monokultur sawit. Jurnal Perempuan, 28 (3): 3. pp. 217-233. ISSN 1410-153X
1410-153X_28_3_2023-3.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.
Download (537kB) | Preview
Abstract
Perkembangan perkebunan sawit telah menarik perhatian kajian ilmiah. Di satu sisi, berbagai studi membahas mengenai pentingnya pengembangan perkebunan sawit sebagai upaya dalam menyediakan lapangan kerja, pemberantasan kemiskinan dan pembangunan pedesaan. Di sisi lain, tidak sedikit laporan dan studi yang mengungkap dampak negatif ekspansi perkebunan terhadap kondisi sosialekologis suatu masyarakat dan lingkungannya.Salah satunya adalah perekrutan buruh perempuan di bagian perawatan perkebunan dalam relasi kerja yang fleksibel.Sementara itu,topik kerja perawatan dalam perkebunan sawit masih kurang mendapat perhatian dalam literatur perkebunan sawit Indonesia.Dengan menggunakan perspektif ekonomi politik feminis, artikel ini berusaha untuk mengkaji kerja perawatan dalam perkebunan monokultur kelapa sawit, khususnya dalam hubungannya dengan kerja perawatan perkebunan. Melalui konsep reproduksi sosial, kerja perawatan dipahami dalam konteksyang lebih luas sebagai upaya untuk menangkap kelindan antara produksi dan reproduksi dalam perkebunan monokultur kelapa sawit. Artikel ini berpendapat bahwa partisipasi buruh perempuan dalam kerja perawatan perkebunan di perkebunan monokultur sawit menunjukkan artikulasi relasisosial masyarakat yang berlandaskan sistem patriarki dengan kompetisi minyak sawit dalam pasar global. Dari sisi buruh perempuan, partisipasi dalam kerja perawatan perkebunan dipandang sebagai suatu strategi penghidupan. Strategi yang melibatkan kerja yang berisiko paparan racun kimia secara terus-menerus ini dapat disebut sebagai perawatan yang beracun.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kerja perawatan, Reproduksi sosial, Perkebunan kelapa sawit, Buruh perempuan, Women workers, Oil palm plantation, Employment |
Subjects: | Administration & Management Administration & Management > Personnel Management, Labor Relations & Manpower Studies Urban & Regional Technology & Development > Social Services Social and Political Sciences Social and Political Sciences > Social Concerns |
Depositing User: | Den Rizzal Rosiyan |
Date Deposited: | 25 Aug 2024 12:04 |
Last Modified: | 25 Aug 2024 12:04 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/33338 |