Pemberdayaan politik perempuan desa dan peran organisasi masyarakat sipil

Siti, Azizah Namirah and Ida, Ruwaida (2023) Pemberdayaan politik perempuan desa dan peran organisasi masyarakat sipil. Jurnal Perempuan, 28 (2): 2. pp. 101-115. ISSN 1410-153X

[thumbnail of 1410-153X_29_2_2023-2.pdf]
Preview
Text
1410-153X_29_2_2023-2.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (207kB) | Preview

Abstract

Artikel ini mengulas peran organisasi masyarakat sipil (OMS) dalam pemberdayaan kolektif, guna mendorong perempuan untuk mentransformasikan peran gendernya, khususnya di bidang politik. Berbagai studi tentang pemberdayaan politik perempuan sudah banyak dilakukan, namun sebagian besar masih berfokus pada isu partisipasi dan tidak banyak yang mengulas aksi kolektif perempuan. Oleh sebab itu, pemberdayaan politik dalam kajian ini dilihat secara lebih komprehensif dengan merujuk pada konsepsi Sundström et al. (2017), yakni dari dimensi choice, agensi, dan partisipasi. Tulisan ini lebih bertumpu pada kajian literatur yang ditopang hasil studi kasus pada Yayasan PEKKA yang dikenal sebagai OMS yang memfokuskan aktivismenya pada perempuan, khususnya di perdesaan. Temuan studi menunjukkan bahwa proses pemberdayaan prinsipnya diawali dengan penguatan kapasitas individual, namun daya kritis perempuan dan kemampuannya mengartikulasikan kepentingan perempuan dan kelompok marginal lainnya masih dipertanyakan (dimensi choice). Hal ini menjadi modalitas penguatan kapasitas kelompok dan kelembagaannya (dimensi agency) sehingga mampu mendorong peran aktif perempuan di berbagai forum pemangku kepentingan baik di tingkat desa maupun tingkat kabupaten (dimensi partisipasi). Model pemberdayaan yang integratif dan berkesinambungan diperlukan guna menguatkan posisi politik perempuan, termasuk mendorong kepemimpinan perempuan yang berbasis power within yakni kepemimpinan yang mengedepankan aksi kolektif atau yang dikenal dengan kekuasaan sosial (social power).

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Pemberdayaan politik kolektif, Pemberdayaan perempuan, Organisasi masyarakat sipil, Pilihan, Agensi, Partisipasi, Power within, Posisi tawar, Women in politics, Women in development, Bargaining position
Subjects: Social and Political Sciences
Social and Political Sciences > Political Sciences
Depositing User: Den Rizzal Rosiyan
Date Deposited: 25 Aug 2024 04:42
Last Modified: 25 Aug 2024 04:42
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/33330

Actions (login required)

View Item
View Item