Pengaruh sistem informasi akuntansi terhadap kinerja karyawan PT. Bank Mandiri Persero Tbk, di Jakarta Selatan

Yandi, Asmana (2023) Pengaruh sistem informasi akuntansi terhadap kinerja karyawan PT. Bank Mandiri Persero Tbk, di Jakarta Selatan. Jurnal Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Ganesha, 1 (1): 7. pp. 75-86. ISSN 0216-1680

[thumbnail of 0216-1680_1_1_2023-7.pdf]
Preview
Text
0216-1680_1_1_2023-7.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menguji dan menganalisis pengaruh pemanfaatan sistem informasi akuntansi, kualitas sistem informasi akuntansi, keamanan sistem informasi akuntansi dan sarana pendukung sistem informasi akuntansi terhadap kinerja karyawan PT. Bank Mandiri Persero Tbk. Pengambilan sampel dilakukan dengan random sampling. Jumlah sampel dalam penelitian ini berjumlah 50 responden yang merupakan keseluruhan dari populasi penelitian yaitu karyawan PT. Bank Mandiri Persero Tbk. Analisis data yang digunakan adalah uji asumsi klasik terdiri dari ujinormalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas serta uji autokorelasi. Uji hipotesis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda, uji parsial (uji t), serta uji koefisien determinan. Berdasarkan hasil analisis data membuktikan bahwa; Pemanfaatan sistem informasi akuntansi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan PT. Bank Mandiri Persero Tbk; kualitas sistem informasi akuntansi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan PT. Bank Mandiri Persero Tbk. Keamanan sistem informasi akuntansi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan PT. Bank Mandiri Persero Tbk. Sarana pendukung system informasi akuntansi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan PT. Bank Mandiri Persero Tbk. Hasil uji R2 menunjukkan bahwa variable pemanfaatan sistem informasi akuntansi, kualitas sistem informasi akuntansi, keamanan sistem informasi akuntansi dan sarana pendukung sistem informasi akuntansi mampu menjelaskan terhadap variabel kinerja karyawan sedangkan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti oleh peneliti.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Pemanfaatan SIA, Kualitas SIA, Keamanan sistem informasi akuntansi, Sarana pendukung SIA, Kinerja karyawan, Accounting information systems, Performance appraisal
Subjects: Administration & Management > Management Information Systems
Economics and Business > Banking & Finance
Depositing User: Djaenudin djae Mohamad
Date Deposited: 06 Mar 2024 03:09
Last Modified: 06 Mar 2024 03:09
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/33238

Actions (login required)

View Item
View Item