Kevin, Pratama Masal (2023) Gambaran dislipidemia pada pasien diabetes melitus tipe 2 di RSUD Doris Sylvanus Palangka Raya. Manuju : Malahayati Nursing Journal, 5 (7): 6. pp. 2064-2069. ISSN 2655-2728
2655-2728_5_7_2023-6.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.
Download (185kB) | Preview
Abstract
Profil lipid yang abnormal masih sering ditemui pada pasien dengan diabetes melitus tipe 2. Hal ini dapat mengakibatkan komplikasi penyakit kardiovaskular dan penyakit lainnya sehingga dapat meningkatkan angka morbiditas dan mortalitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran dislipidemia pada pasien diabetes melitus tipe 2 di RSUD Doris Sylvanus. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan metode potong-lintang yang dilakukan di RSUD Doris Sylvanus selama bulan September-November 2022 dengan menggunakan data rekam medik pasien dengan diabetes melitus tipe 2. Hasil penelitian terhadap 55 pasien DM tipe 2 didapatkan rerata kadar kolesterol total sebesar 232,95 mg/dL, rerata kadar HDL sebesar 40,76 mg/dL, rerata kadar LDL sebesar 172,62 mg/dL dan rerata kadar trigliserida sebesar 212,95 mg/dL. Sebagian besar pasien DM tipe 2 mengalami gangguan profil lipid, yaitu 42 (76,4%) pasien dengan peningkatan kolesterol total, 47 (85,5%) pasien dengan peningkatan kadar LDL, 38 (69,1%) pasien dengan peningkatan kadar trigliserida dan 28 (50,9%) pasien dengan kadar HDL yang rendah.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Lipid, Diabetes melitus tipe 2, Hyperlipidemia, Diabetes |
Subjects: | Health Resources > Health Services Medicine & Biology > Pathology |
Depositing User: | Djaenudin djae Mohamad |
Date Deposited: | 29 Feb 2024 04:54 |
Last Modified: | 29 Feb 2024 04:54 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/33115 |