Analisis perubahan intensitas cahaya dan sebaran ikan pada proses penangkapan bagan apung

Haruna, Haruna and Kedswin, G. Hehanussa and Agustinus, Tupamahu and Yohanes, D. B. R. Minggo (2023) Analisis perubahan intensitas cahaya dan sebaran ikan pada proses penangkapan bagan apung. Aquanipa : Jurnal Ilmu Kelautan dan Perikanan, 5 (3): 3. pp. 24-40. ISSN 2723-0031

[thumbnail of 2723-0031_5_3_2023-3.pdf]
Preview
Text
2723-0031_5_3_2023-3.pdf - Published Version

Download (352kB) | Preview

Abstract

Penggunaan cahaya lampu sebagai alat pengumpul ikan telah dirasakan manfaatnya dan terbukti dapat meningkatkan hasil tangkapan. Dengan kata lain, cahaya adalah salah satu alat bantu pada beberapa metoda penangkapan dan pada prinsipnya dapat digunakan untuk memikat dan menarik ikan yang mempunyai sifat fototaksis positif untuk mendatangi cahaya agar dapat ditangkap. Tujuan dari penelitian ini yaitu Menganalisis pola sebaran intensitas cahaya dan sebaran ikan pada proses penangkapan serta menganalisis perbedaan jumlah echo ikan pada periode sebelum dan sesudah tengah malampada bagan apung. Penelitian ini berlangsung pada Bulan November – Desember 2020 bertempat di Negeri Paperu Teluk Saparua Kabupaten Maluku Tengah. Pola sebaran cahaya mengalami penurunan secara eksponensial, intesitas cahaya 1 lampu terdeteksi kedalaman 26 meter dan horizontal 9 meter dengan intensitas cahaya awal yang masuk sebesar 84.800 lux, 2 lampu 27 meter dengan intensitas cahaya awal yang masuk 187.700 lux, 3 lampu secara vertikal mencapai 26 meter dengan intensitas cahaya awal yang masuk sebesar 176.400 lux, 4 lampu mencapai 24 meter dengan intensitas 155.700 lux, 5 lampu 27 meter dengan intensitas 134.200 lux, dan 6 lampu 28 meter dengan intensitas awal yang masuk sebesar 193.100 lux, dimana intensitas terkecil sebesar 0.001 lux Konsentrasi ikan tertinggi berada pada range kedalaman > 40 dengan intensitas cahaya mencapai 0,000 lux. Adanya perbedaan jumlah hasil tangkapan yang signifikan dengan adanya penambahan jumlah hasil tangkapan setelah sesudah tengah malam.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Bagan apung, Echo ikan, Lampu petromaks, Fishing methods, Floating cages, Petromax lamp, Echo sounding
Subjects: Agriculture & Food > Fisheries & Aquaculture
Depositing User: Djaenudin djae Mohamad
Date Deposited: 27 Feb 2024 04:16
Last Modified: 27 Feb 2024 04:16
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/33027

Actions (login required)

View Item
View Item