Pengaruh jumlah anggota dan jumlah simpanan terhadap SHU pada Koperasi Kredit Serviam Kupang

Aletha, M. Nenabu and Fransiskus, Ganggas and Yulius, Bako (2023) Pengaruh jumlah anggota dan jumlah simpanan terhadap SHU pada Koperasi Kredit Serviam Kupang. Equilibrium: Jurnal Akuntansi dan Manajemen, 11 (-): 2. pp. 12-22. ISSN 2620-3790

[thumbnail of 2622-3790_11_Apr_2023-2.pdf]
Preview
Text
2622-3790_11_Apr_2023-2.pdf - Published Version

Download (381kB) | Preview
Official URL: http://-

Abstract

Masalah dalam penelitian ini apakah jumlah anggota dan jumlah simpanan berpengaruh terhadap SHU pada Koperasi Kredit Serviam Kupang?.Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh jumlah anggota dan jumlah simpanan terhadap SHU pada Koperasi Kredit Serviam Kupang.Jenis data yang digunakan adalah data kuantitatif dengan cara studi dokumentasi dan wawancara. Dalam menganalisis data, teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis statistik regresi linear berganda dengan menggunkan bantuan SPSS versi 22. Hasil penelitian menunjukkan besarnya jumlah anggota dan jumlah simpanan terhadap SHU berdasarkan hasil analisis data diketahui nilai a sebesar -384.401.760,617, nilai b1 sebesar 41.895,522X1 dan nilai b2 sebesar 0,022X2. Yang dapat dirumuskan dalam persamaan regresi sebagai berikut Y = a + b1X1+ b2X2 atau Y = -384.401.760,617 - 41.895,522X1+ 0,022X2. Setelah diuji dengan uji-t dan uji-f diketahui bahwa secara persial jumlah anggota (X1) tidak berpengaruh terhadap perolehan SHU (Y). Sedangkan jumlah simpanan (X2) berpengaruh terhadap SHU (Y). Secara simultan jumlah anggota (X1) dan jumlah simpanan (X2) berpengaruh secara signifikan terhadap perolehan SHU (Y). Dari hasil penelitian ini disarankan kepada Koperasi Kredit Serviam Kupang untuk meningkatkan jumlah pinjaman sehingga SHU koperasi dapat terus meningkat.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Jumlah anggota, Jumlah simpanan, SHU, Cooperative credit, Saving and investment
Subjects: Problem Solving Information for State & Local Governments > Economic & Community Development
Economics and Business
Economics and Business > Banking & Finance
Depositing User: Djaenudin djae Mohamad
Date Deposited: 02 Feb 2024 10:39
Last Modified: 02 Feb 2024 10:39
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/32525

Actions (login required)

View Item
View Item