MEMPELAJARI KARAKTERISTIK KERAMIK DARI MINERAL LOKAL KAOLIN, DOLOMIT, PASIR ILMENIT

MT, Isman and Sardjono, Ign. Djoko and Sukosrono, Sukosrono and Kismolo, Endro (2001) MEMPELAJARI KARAKTERISTIK KERAMIK DARI MINERAL LOKAL KAOLIN, DOLOMIT, PASIR ILMENIT. In: Prosiding Pertemuan dan Presentasi Ilmiah Penelitian Dasar Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Nuklir, 7-8 Agustus 2001, Yogyakarta.

[thumbnail of MEMPELAJARI KARAKTERISTIK KERAMIK DARI MINERAL LOKAL KAOLIN, DOLOMIT, PASIR ILMENIT]
Preview
Text (MEMPELAJARI KARAKTERISTIK KERAMIK DARI MINERAL LOKAL KAOLIN, DOLOMIT, PASIR ILMENIT)
PROSIDING_ISMAN MT_PSTA_2001.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (29kB) | Preview

Abstract

MEMPELAJARI KARAKTERISTIK KERAMIK LIMBAH DARI MINERAL LOKAL KAOLIN,
DOLOMIT, PASIR ILMENIT. Telah dilakukan penelitian untuk menentukan komposisi bahan mineral
sebagai penyusun keramik untuk imobilisasi limbah radioaktif. Penelitian dilakukan dengan cara mencampur
mineral kaolin, dolomit, pasir ilmenit kemudian ditambahkan air dan dicetak. Hasil cetakan dipanaskan
dengan tungku bakar sampai suhu 1000 oC dan 700 0C. Blok monolit keramik yang terjadi dihitung berat
jenisnya serta dilakukan uji serap terhadap air dan uji kuat tekan. Variabel yang diteliti adalah persen
perbandingan berat antara mineral kaolin terhadap dolomit dan antara mineral kaolin terhadap pasir
ilemenit. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa pada monolit keramik dengan komposisi penyusun
kaolin-dolomit, kaolin- pasir ilmenit untuk pemanasan sampai dengan 1000 0C, adanya dolomit sangat
berpengaruh terhadap karakteristik monolit keramik. Semakin besar kandungan dolomit dan pasir ilmenit
maka kuat tekan dan berat jenis yang dihasilkan semakin rendah kemampuan serap terhadap air semakin
tinggi. Untuk pemanasan sampai dengan 700 0C menghasilkan kualitas monolit keramik yang lebih jelek,
dibanding dengan pemanasan 1000 0C. Kuat tekan terbesar monolit keramik yang diperoleh pada pemanasan
1000 0C sebesar 19,31 N/mm2. Kuat tekan terendah monolit keramik yang diperoleh pada pemanasan 1000
0C sebesar 5,302 N/mm2 (untuk komposisi kaolin 60 % dan dolomit 40 %).

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: Taksonomi BATAN > Daur Bahan Bakar Nuklir dan Bahan Maju > Bahan Bakar Nuklir
Taksonomi BATAN > Daur Bahan Bakar Nuklir dan Bahan Maju > Bahan Bakar Nuklir
Divisions: BATAN > Pusat Sains dan Teknologi Akselerator
IPTEK > BATAN > Pusat Sains dan Teknologi Akselerator
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 06 Jun 2018 02:33
Last Modified: 31 May 2022 03:59
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/3042

Actions (login required)

View Item
View Item