Nina, Widianti and Ubaidillah, Ubaidillah (2023) Peran BAZNAS Kabupaten Cilacap dalam meningkatkan penghimpunan zakat profesi ASN. Trending: Jurnal Manajemen dan Ekonomi, 1 (1): 19. pp. 201-208. ISSN 2964-531X
2964-531X_1_1_2023-19.pdf - Published Version
Download (1MB) | Preview
Abstract
Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Cilacap merupakan salah satu dari lembaga pengelola zakat di Jawa Tengah yang mempunyai perencanaan strategi yang baik dalam menghimpun dan mengelola dana zakat. Pertumbuhan ZIS di BAZNAS Kabupaten Cilacap mengalami pertumbuhan yang signifikan sejak tahun 2017 sampai sekarang. Pada tahun 2020, BAZNAS Kabupaten Cilacap mendapatkan penghargaan sebagai BAZNAS dengan pertumbuhan ZIS terbaik di Provinsi Jawa Tengah. Adapun 80%-90% dana yang terkumpul didapatkan dari zakat profesi ASN. Penelitian yang dilakukan adalah jenis penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif yang dilakukan di BAZNAS Kabupaten Cilacap. Sumber data dalam penelitian ini didapatkan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan BAZNAS Kabupaten Cilacap melakukan beberapa peran antara lain peran aktif, peran partisipasif, dan peras pasif diantaranya meningkatkan kesadaran ASN untuk menunaikan zakat melalui amil zakat, menerapkan keterbukaan pengelolaan dengan memaksimalkan dana yang terkumpul untuk merealisasikan program BAZNAS Kabupaten Cilacap, memaksimalkan UPZ di wilayah Kabupaten Cilacap. Sampai saat ini BAZNAS Kabupaten Cilacap masih terus berupaya dalam meningkatkan penghimpunan zakat profesi Aparatur Sipil Negara di Kabupaten Cilacap.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Peran BAZNAS, Penghimpunan, Zakat profesi, Role of BAZNAS, Fundraising, Professional zakat, Zakat |
Subjects: | Problem Solving Information for State & Local Governments Problem Solving Information for State & Local Governments > Finance Social and Political Sciences Social and Political Sciences > Social Concerns |
Depositing User: | - Rulina Rahmawati |
Date Deposited: | 14 Nov 2024 06:47 |
Last Modified: | 14 Nov 2024 06:47 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/28478 |