Analisis deskriptif kuantitas dan kualitas penilaian klinik pada program studi profesi Dokter

Dyah, Ayu Wulansari and Andra, Novitasari and Mega, Pandu Arfiyanti (2022) Analisis deskriptif kuantitas dan kualitas penilaian klinik pada program studi profesi Dokter. Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan, 9 (2). pp. 1-12. ISSN 2549-4864

[thumbnail of 2355-7583_9_2_2022-15.pdf]
Preview
Text
2355-7583_9_2_2022-15.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (277kB) | Preview

Abstract

Pendidikan profesi dilakukan penilaian pembelajaran melalui student report. Penilaian dilakukan pada stase mayor dan minor. Pada penilaian klinik ditemukan penilaian yang tidak terlaksana sesuai kewajiban. Oleh karena itu, peneliti tertarik mengetahui dan mendeskripsikan kualitas dan kuantitas penilaian klinik pada Program Studi Profesi Dokter di salah satu Fakultas Kedokteran swasta kota Semarang. Metode menggunakan observasional deskriptif menggunakan data sekunder student report. Pengambilan sampel menggunakan teknik cluster random sampling dianalisis menggunakan analisis deskriptif. Total sampel 70. Kuantitas penilaian Mini-CEX paling terpenuhi di Anestesiologi (92,9%), DOPS di Radiologi (100%), CBD di semua stase minor (100%), P-MEX di THT-KL dan Saraf (57,1%), m-OSLER di semua stase (100%). Kualitas penilaian Mini-CEX, DOPS, P-MEX mayoritas kualitas cukup dan kurang. m-OSLER mayoritas kualitas baik di Kulit Kelamin (100%). CBD mayoritas baik di Anestesiologi, Saraf, Kulit Kelamin, THT-KL (100%). Kuantitas penilaian kognitif paling terpenuhi di semua stase minor, psikomotor di Anestesiologi dan Radiologi, afektif di Anestesiologi dan THT-KL, penilaian keseluruhan di semua stase mayor dan minor. Kualitas penilaian kognitif paling baik di Kulit Kelamin dan Saraf. Psikomotor di Kulit Kelamin dan Saraf. Afektif di Radiologi. Penilaian keseluruhan di stase Kulit Kelamin.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Penilaian Klinik, Mahasiswa Kedokteran, Kuantitas, Kualitas, Medical students, Quantity, Quality, Clinical assesment
Subjects: Health Resources
Health Resources > Health Education & Manpower Training
Medicine & Biology
Medicine & Biology > Clinical Medicine
Depositing User: Putu Indra Widiartha
Date Deposited: 12 Oct 2023 06:02
Last Modified: 12 Oct 2023 06:02
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/27509

Actions (login required)

View Item
View Item