Pemanfaatan data pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sektor lainnya usaha perikanan tangkap untuk menghitung peredaran usaha dalam rangka menghitung PPh dengan model ekualisasi (Studi kasus di KPP Pratama Ponorogo)

Bambang, Dwi Choirum and Faris, Rakandany (2022) Pemanfaatan data pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sektor lainnya usaha perikanan tangkap untuk menghitung peredaran usaha dalam rangka menghitung PPh dengan model ekualisasi (Studi kasus di KPP Pratama Ponorogo). Jurnal Survei dan Penilaian, 28 (-): 4. pp. 42-57. ISSN 2654-542X

[thumbnail of 2654-542X_28_Nov_2022-4.pdf]
Preview
Text
2654-542X_28_Nov_2022-4.pdf - Published Version

Download (846kB) | Preview

Abstract

Dalam pengenaan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) Sektor Lainnya Usaha Perikanan Tangkap diperlukan pelaporan oleh wajib pajak dalam bentuk Surat Pemberitahuan Objek Pajak (SPOP) PBB yang dapat digunakan untuk menghitung peredaran usaha wajib pajak tersebut. Hasil penghitungan tersebut dapat dilakukan ekualisasi untuk menghitung kewajaran peredaran usaha yang digunakan dalam penentuan dasar pengenaan PPh. Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan model ekualisasi Objek PBB Sektor Lainnya Usaha Perikanan Tangkap dengan SPT PPh. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan data sekunder berupa SPOP PBB dan laporan Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT Tahunan) wajib pajak. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat potensi pajak hasil ekualisasi objek PBB Sektor Lainnya Usaha Perikanan Tangkap dengan SPT PPh.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Perikanan tangkap, Volume produksi, Harga penjualan, Ekualisasi dan peredaran usaha, Fisheries, Income tax deductions, Food prices
Subjects: Economics and Business
Agriculture & Food > Fisheries & Aquaculture
Depositing User: Djaenudin djae Mohamad
Date Deposited: 29 Feb 2024 02:42
Last Modified: 29 Feb 2024 02:42
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/26591

Actions (login required)

View Item
View Item