SEIFGARD NUKLIR DAN TANTANGAN YANG DIHADAPI REZIM NON-PROLIFERASI

Eri, Hiswara (2008) SEIFGARD NUKLIR DAN TANTANGAN YANG DIHADAPI REZIM NON-PROLIFERASI. Seminar Keselamatan Nuklir 2008. pp. 81-95. ISSN 1412-3258

[thumbnail of 2008 SKN 2008 1.pdf]
Preview
Text
2008 SKN 2008 1.pdf

Download (13MB) | Preview

Abstract

Seifgard nuklir merupakan salah satu upaya rezim non-proliferasi untuk mewujudkan dunia yang bebas senjata nuklir. Pada pertengahan tahun 1990an, masyarakat internasional berharap bahwa non-proliferasi tidak akan mengalami hambatan dalam penerapannya karena adanya berbagai perkembangan positif yang terjadi di masa itu. Namun demikian memasuki abad ke-21 berbagai tantangan datang menghadang, antara lain kasus keluarnya Korea Utara dari NPT, pelanggaran Iran atas kewajibannya dalam persetujuan seifgard, terdeteksinya kegiatan nuklir yang tidak dilaporkan di Korea Selatan dan Mesir, serta terungkapnya pasar gelap teknologi nuklir yang sensitif dari Pakistan. Berbagai upaya kemudian dilakukan untuk menguatkan sistem seifgard ini, meskipun keberhasilannya sangat bergantung pada komitmen politik yang kuat dari negara-negara di dunia untuk melaksanakannya. Upaya penguatan sistem seifgard ini juga tidak akan berhasil mewujudkan dunia yang bebas senjata nuklir selama negara senjata nuklir tetap menyandarkan keamanan nasionalnya pada senjata yang mematikan ini. Untuk ini maka diperlukan suatu paradigma baru dalam pemahaman tentang keamanan nasional yang lebih mengutamakan keamanan individu dalam bentuk hak atas kesejahteraan, kebebasan dan martabat, dan bukan sekedar keamanan nasional untuk kepentingan negara belaka.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: seifgard nuklir, non-proliferasi, keamanan nasional
Subjects: Taksonomi BATAN > Keselamatan dan Keamanan Nuklir > Keamanan Nuklir dan Seifgard > Seifgard
Taksonomi BATAN > Keselamatan dan Keamanan Nuklir > Keamanan Nuklir dan Seifgard > Seifgard
Divisions: BATAN > Pusat Teknologi Keselamatan dan Metrologi Radiasi
IPTEK > BATAN > Pusat Teknologi Keselamatan dan Metrologi Radiasi
Depositing User: Administrator Repository
Date Deposited: 29 May 2018 11:54
Last Modified: 02 Jun 2022 02:36
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/2563

Actions (login required)

View Item
View Item