Variasi pakan dan salinitas pada pertumbuhan Ikan Nila Srikandi (Oreochromis aureusx Oreochromis niloticus)

Hayati, Soeprapto and Komariyah, Komariyah (2016) Variasi pakan dan salinitas pada pertumbuhan Ikan Nila Srikandi (Oreochromis aureusx Oreochromis niloticus). In: Pertemuan Ilmiah Tahunan Masyarakat Limnologi Indonesia 2015, 10 Dec 2015, Auditorium Pusinov LIPI Cibinong.

[thumbnail of Prosiding_2015_Hayati Soeprapto_371-380.pdf]
Preview
Text
Prosiding_2015_Hayati Soeprapto_371-380.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB) | Preview

Abstract

Ikan nila di Indonesia berpeluang menjadi komoditas yang prospektif bagi pengembangan perikanan budidaya, karena dapat dipelihara di perairan tawar dan payau serta laut. Jenisnya cukup banyak antara lain Ikan Nila Srikandi (Oreochromis aureus), merupakan hasil persilangan antara ikan Nila Nirwana betina (Oreochromis niloticus) dan Ikan Nila Biru Jantan (Oreochromis aureus. Ikan Nila Srikandi mempunyai toleransi cukup tinggi terhadap lingkungan dengan salinitas hingga 30 ppt, dan mampu tumbuh cepat di perairan payau serta tahan terhadap penyakit. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap dengan dua faktor dan tiga kali ulangan. Faktor pertama merupakan variasi salinitas, yaitu (0, 5, 10, 15 ppt). Faktor kedua adalah Jenis pakan, ada dua jenis pakan;(A:Komersial, B: Buatan berbasis ikan rucah). Tujuannya mengetahui pengaruh salinitas dan jenis pakan terhadap pertumbuhan ikan Nila Srikandi.Parameter yang diamati meliputi bobot, panjang dan Laju Pertumbuhan Specifik (SGR). Percobaan dilaksanakan selama dua bulan di Laboratorium Budidaya Perikanan, Fakultas Perikanan, Universitas Pekalongan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa salinitas tidak berpengaruh terhadap bobot maupun panjang ikan Nila Srikandi. Tidak adainteraksi antara Perlakuan salinitas dan jenis pakan (P>0,05).Bobot ikan dipengaruhi oleh jenis pakan yang diberikan, jenis pakan komersial memberikan bobot ikan yang paling tinggi. Laju pertumbuhan ikan tidak dipengaruhi oleh salinitas, namun dipengaruhi oleh pakan yang diberikan. Pakan buatan memberikan laju pertumbuhan spesifik yang lebih tinggi (P<0,05) dibandingkan pakan komersial. Hal ini mengindikasikan bahwa Ikan Nila telah mampu menyimpan lemak dan protein yang tinggi pada pakan buatan, sebagai enersi dansintesis protein untuk melakukan metabolisme yang lebih baik dalam pertumbuhannya.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: Pertumbuhan, SGR, pakan dan salinitas
Subjects: Natural Resources & Earth Sciences > Limnology
Agriculture & Food > Fisheries & Aquaculture
Depositing User: Saepul Mulyana
Date Deposited: 17 Feb 2025 01:00
Last Modified: 17 Feb 2025 01:00
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/25220

Actions (login required)

View Item
View Item