Stres kerja sebagai predictor kesehatan fisik dan kesehatan mental pada umum yang mengakibatkan burnout

Arif, Dwi Cahyono (2022) Stres kerja sebagai predictor kesehatan fisik dan kesehatan mental pada umum yang mengakibatkan burnout. Proceeding Series of Psychology, 1 (1): 2. pp. 10-20. ISSN 2986-1101

[thumbnail of Prosiding_2023_ArifDwiCahyono_10-20.pdf]
Preview
Text
Prosiding_2023_ArifDwiCahyono_10-20.pdf - Updated Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Pasca pandemi covid-19 merubah semua aspek kehidupan didunia ini, termasuk sektor pekerjaan dibidang kesehatan yang telah memberikan dampak stres pada sejumlah tenaga kesehatan termasuk dokter umum. Stres kerja pada dokter umum mempengaruhi pada kesehatan fisik dan kesehatan mentalnya, hal ini dikarenakan banyaknya pekerjaan yang harus diselesaikan secara cepat dan dalam waktu yang bersamaan. Penelitian ini mempunyai tujuan yaitu untuk mengetahui stres sebagai predictor dari kesehatan fisik dan kesehatan mental terhadap dokter umum yang menyebabkan burnout. Penulis menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan case study. Populasi dan sample dipenelitian ini adalah para dokter umum yang bekerja di rumah sakit XYZ dengan total sampling seorang dokter umum. Disimpulkan bahwa dokter umum yang bekerja di rumah sakit XYZ mengalami stress yang mempengaruhi pada kesehatan fisik dan kesehatan mental sehingga menyebabkan burnout. Implikasi pada penelitian ini yaitu stres kerja memicu pada kesehatan fisiologis yang berhubungan dengan kesehatan mental dan keduanya saling berhubungan.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Job stress, Occupational stress, Mental health, Physical health
Subjects: Social and Political Sciences > Psychology
Depositing User: Sdr Atam Ependi
Date Deposited: 28 Jul 2024 11:02
Last Modified: 28 Jul 2024 11:02
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/24934

Actions (login required)

View Item
View Item