Hani’ah, Mamluatul and Kurniawan, Yogi (2023) Optimasi parameter holt–winters exponential smoothing menggunakan multivariabel golden section untuk prediksi penjualan mobil Indonesia. G-TECH: Jurnal Teknologi Terapan, 7 (2): 28. pp. 596-609. ISSN 2580-8737
2580-8737_7_2_2023-28.pdf - Published Version
Download (565kB) | Preview
Abstract
Keberlangsungan perusahaan otomotif sangat penting untuk Indonesia karena dapat menjadi salah satu penyerap tenaga kerja di Indonesia. Prediksi penjualan merupakan salah satu aspek penting untuk keberlangsungan perusahaan karena dapat digunakan untuk memperkirakan jumlah produksi. Salah satu metode yang memiliki performa baik dalam prediksi penjualan adalah Holt–Winters exponential smoothing, akan tetapi metode ini sangat bergantung pada parameter α, β, γ. Jika salah dalam penentuan parameter maka hasil prediksi bisa menjadi tidak akurat. Salah satu cara mengatasi hal tersebut adalah menggunakan optimasi parameter. Pada penelitian ini diusulkan integrasi Holt–Winters exponential smoothing dengan multivariable golden section untuk menghasilkan parameter yang optimal pada prediksi penjualan mobil di Indonesia. Berdasarkan uji coba, metode usulan dapat digunakan untuk melakukan prediksi dengan rata-rata MAPE sebesar 9% yang termasuk dalam skala akurasi yang tinggi. Selain itu, metode yang diusulkan dibandingkan dengan penelitian terdahulu dan didapatkan hasil bahwa metode yang diusulkan lebih unggul dibandingkan penelitian terdahulu.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Holt–Winters Exponential Smoothing, Multivariable golden section, Parameter optimization, Sales prediction |
Subjects: | Manufacturing Technology > Domestic Commerce, Marketing, & Economics |
Depositing User: | - Annisa - |
Date Deposited: | 10 Nov 2024 13:16 |
Last Modified: | 10 Nov 2024 13:16 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/24628 |