Julaeha, Julaeha (2022) Supervisi klinik kepala sekolah tentang penyusunan bahan ajar terpadu fokus aspek bahasa terhadap guru TK. Jurnal Pembelajaran Bahasa dan Sastra (Jurnal Pembahas), 1 (6). pp. 1-12. ISSN 2809-5367
Jurnal_Julaeha_TK Negeri Pembina Reteh Kabupaten Indragiri Hilir_2022.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.
Download (119kB) | Preview
Abstract
Supervisi klinik kepala sekolah bidang pembelajaran termasuk kegiatan strategis. Bagi para guru, aktivitas kepala sekolah di kelas dapat diamati langsung dan memotivasi guru untuk melaksanakan pembelajaran dengan sukses yang menempatkan bahasa sebagai aspek fokus dengan melibatkan seluruh aspek perkembangan lainnya. Bagi kepala sekolah, supervisi jenis ini bermanfaat untuk memenuhi tugas dan fungsi kepala sekolah sebagai supervisor. Kegiatan supervisi berlangsung di semester ganjil 2022-2023 yang dilakukan di TK Negeri Pembina, Kecamatan Reteh, Kabupaten Indragiri Hilir, Provinsi Riau. Pelaksanaan kegiatan supervisi klinik selama 2 hari bersamaan dengan hari dan atau jam belajar efektif. Subjek penelitian adalah 5 guru TK dan para siswa TK-A. Instrumen penelitian adalah Lembar Kegiatan Guru (LKG) yang memuat gambar kedudukan aspek bahasa sebagai aspek fokus di antara 5 aspek perkembangan lainnya, tes sebagai teknik supervisi, dan contoh bahan ajar terpadu fokus aspek bahasa. Instrumen penelitianini memenuhi syarat validitas isi. Pelatihan dalam rangka supervisi klinik kepala sekolah dilaksanakan di bulan Juli 2022 untuk sehari pertemuan. Analisis data dilakukan secara tematik. Hasil penelitian tindakan sekolah: 1) prosedur kegiatan supervisi klinik; 2) deskripsi bahan ajar terpadu fokus aspek bahasa; 3) prosedur penerapan bahan ajar terpadu fokus aspek bahasa yang melibatkan semua aspek perkembangan individu. Prosedur penerapan ini dipraktekkan langsung oleh supervisor di kelas nyata TK Negeri Pembina Kecamatan Reteh, Kabupaten Indragiri Hilir, Provinsi Riau.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Supervisi klinik kepala sekolah, Bahan ajar terpadu, Fokus aspek bahasa, Guru TK, Kindergarten school principals, Teaching materials, Kindergarten teacher, Supervision |
Subjects: | Social and Political Sciences Social and Political Sciences > Education, Law, & Humanities Language |
Depositing User: | Putu Indra Widiartha |
Date Deposited: | 05 Sep 2023 08:05 |
Last Modified: | 05 Sep 2023 08:05 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/24508 |