Nofiandri, Setyasmara and Yusuf, Nurrachman and Sulistiyo, Wibowo (2022) Pelatihan aplikasi office dengan mengoptimalkan penggunaan perangkat smartphone bagi siswa-siswi SMK. In: Seminar Nasional Pengabdian kepada Masyarakat.
2986-187X_1_2022-6.pdf - Published Version
Download (1MB) | Preview
Abstract
Kebutuhan akan kompetensi penguasaan aplikasi office di dunia usaha dan dunia industri (DUDI) mutlak diperlukan. Sedangkan kompetensi siswa-siswi SMK terhadap penguasaan aplikasi office masih rendah. Kondisi pandemi Covid-19 yang berlangsung lebih kurang dua tahun menyebabkan berkurangnya jam pembelajaran praktikum di sekolah. Di sisi lain, guru tidak dapat memberikan tugas praktik yang dapat dikerjakan di rumah karena siswa tidak memiliki perangkat komputer/laptop sendiri di rumah. Tujuan pengabdian yang kami laksanakan adalah untuk memberikan solusi dalam meningkatkan kompetensi penguasaan aplikasi office menggunakan perangkat yang lazim dimiliki yaitu smartphone. Metode yang dilakukan adalah dengan memberikan pelatihan kepada siswa-siswi SMK IT Aisyiyah Jakarta sebanyak 20 orang. Hasil yang dicapai menunjukkan bahwa semua peserta pelatihan dapat mengoptimalkan penggunaan perangkat smartphone mereka dengan menggunakan wireless keyboard untuk membuat dan mengolah sebuah dokumen office.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Aplikasi office, Smartphone, Sekolah Menengah Kejuruan. Software Application, High School, Information Technology. |
Subjects: | Computers, Control & Information Theory Social and Political Sciences > Education, Law, & Humanities |
Depositing User: | - Anneke - |
Date Deposited: | 17 Nov 2023 06:37 |
Last Modified: | 17 Nov 2023 06:37 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/23989 |