Analisis perkembangan kemampuan membaca permulaan pada siswa sekolah dasar menggunakan metode montessori

Wanda, Alifia Nur Aminullah and Vevy, Liansar (2023) Analisis perkembangan kemampuan membaca permulaan pada siswa sekolah dasar menggunakan metode montessori. Kurikula: Jurnal Pendidikan, 7 (2): 7. pp. 120-135. ISSN 2746-4903

[thumbnail of 2746-4903_7_2_2023-7.pdf]
Preview
Text
2746-4903_7_2_2023-7.pdf - Published Version

Download (877kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perkembangan kemampuan membaca permulaan pada siswa yang mengalami kesulitan membaca menggunakan metode Montessori dengan studi kasus siswa sekolah dasar negeri. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif eksperimen dengan desain penelitian Pre-Experimental Design dan bentuk penelitian One Group Pretest-Posttest Design. Penelitian ini dilakukan sesuai dengan tahap pembelajaran membaca menggunakan metode Montessori. Instrumen penelitian yang digunakan adalah asesmen membaca permulaan. Teknik pengumpulan data menggunakan hasil nilai pre-test dan post-test. Data yang telah diperoleh dianalisis menggunakan SPSS dengan uji paired sample t-test dan uji independent sample t-test. Hasil uji paired sample t-test Sig. (2-tailed) sebesar 0,000 < 0,05 sehingga perbedaan nilai pre-test dan post-test signifikan. Uji Independent t-test Sig. (2-tailed) 0,011 < 0,05 sehingga terdapat perbedaan yang signifikan antara beda hasil pre-test dan post-test siswa kondusif dengan siswa tidak kondusif. Maka dapat disimpulkan bahwa metode Montessori efektif dalam meningkatkan perkembangan kemampuan membaca permulaan siswa akan tetapi perbedaan efektifitas metode Montessori dapat berbeda berdasarkan kondusifitas siswa.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Membaca permulaan, Siswa sekolah dasar, Metode Montessori, Primary education, Learning methods, Primary school students, Montessori method of education
Subjects: Administration & Management > Management Practice
Social and Political Sciences > Education, Law, & Humanities
Depositing User: - mayang -
Date Deposited: 16 Apr 2024 07:56
Last Modified: 16 Apr 2024 07:56
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/23892

Actions (login required)

View Item
View Item