Analisa pengaruh sosial media instagram terhadap perilaku belanja online dengan SEM-GesCa

Khoirunnisa’, Afandi and M., Habibullah Arief and Emha, Diambang Ramadhany and Muhammad, Rapita Kun Panuluh (2023) Analisa pengaruh sosial media instagram terhadap perilaku belanja online dengan SEM-GesCa. Jurnal Simki Economic, 6 (1): 27. pp. 282-292. ISSN 2599-0748

[thumbnail of 2599-0748 _6_1_2023_27.pdf]
Preview
Text
2599-0748 _6_1_2023_27.pdf - Published Version

Download (366kB) | Preview

Abstract

Media sosial yang sedang digandrungi sekarang ini adalah Instagram dengan pengguna sebanyak 109,3 Juta orang per April 2023. Jumlah tersebut terus meningkat sebanyak 3,45% dibandingkan pada bulan Maret yakni sebanyak 105,68 juta pengguna. Dengan banyaknya pengguna Instagram, maka mulai bermunculan toko online yang membuat akun dan menggunakan beberapa fitur di Instagram untuk berdagang. Setelah mulai ramai toko online yang membuka akun di instagram, maka banyak pengguna yang menjadi konsumtif setiap melihat postingan di timeline Instagram. Oleh karena itu, penulis ingin menganalisa pengaruh instagram terhadap perilaku belanja online pengguna. Penelitian dilakukan dengan membagikan kuesioner kepada responden melalui media social twitter dan mengolah data kuesioner tersebut menggunakan SEM-GesCA. Responden yang mengisi kuesioner adalah sebanyak 96 orang dan 52% berjenis kelamin laki-laki. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah media sosial Instagramberpengaruh negatif terhadap perilaku belanja online pengguna.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: SEM-GesCA, Kuesioner, Perilaku belanja online, Instagram, Electronic commerce, Marketing techniques, Social media, Consumer behavior
Subjects: Economics and Business
Economics and Business > Domestic Commerce, Marketing, & Economics
Depositing User: - Een Rohaeni
Date Deposited: 04 Apr 2024 03:11
Last Modified: 04 Apr 2024 03:11
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/23840

Actions (login required)

View Item
View Item