Ganes, Tegar Derana and Imam, Suhaimi (2022) Efektivitas pendekatan saintifik metode 5M dalam peningkatan kemampuan menulis karya ilmiah. PINUS: Jurnal Penelitian Inovasi Pembelajaran, 6 (1): 2. pp. 66-74. ISSN 2621-2390
2621-2390_6_1_2020-2.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.
Download (262kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini merupakan kajian tentang pendekatan saintifik (dengan metode 5M) yang merupakan bagian dari implementasi kurikulum KKNI yang akan diterapkan dalam pembelajaran menulis karya ilmiah. Sehubungan dengan itu, maka tujuan penelitian adalah untuk melihat peningkatan kemampuan peserta didik dalam kegiatan menulis karya ilmiah dengan menerapkan pendekatan saintifik (metode 5M). Metode yang digunakan adalah metode quasi eksperimen, yakni eksperimen semu dengan desain one group pretest-postest. Desain tersebut hanya melihat hasil belajar peserta didik sebelum dan sesudah perlakuan dengan pendekatan saintifik (metode 5M). Sampel yang akan dikenai perlakuan berjumlah 30 orang dari seluruh populasi yang ada. Hal itu diperoleh dari 30% dari 103 peserta didik tahun 2019 yang memperoleh mata kuliah Teknik Penulisan Karya Ilmiah. Sedangkan tes yang akan digunakan untuk mengukur kemampuan peserta didik adalah tes kemampuan menulis. Tes tersebut dibuat dalam bentuk uraian. Hasil belajar diuji dengan menggunakan uji normalitas Liliefors, menguji homogenitas data dengan uji homogenitas F, dan menguji hipotesis dengan uji-T.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pendekatan saintifik, Kemampuan menulis, College students |
Subjects: | Social and Political Sciences > Education, Law, & Humanities |
Depositing User: | Djaenudin djae Mohamad |
Date Deposited: | 27 Dec 2023 02:58 |
Last Modified: | 27 Dec 2023 02:58 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/23839 |