Sjeddie, Rianne Watung and Jones, Xaverius Pontoh and Hill, Gelfry Sau (2022) Pengaruh efikasi diri dan kemandirian belajar terhadap prestasi belajar mata kuliah analisa informasi keuangan pada mahasiswa jurusan pendidikan ekonomi angkatan 2018 Universitas Negeri Manado. Literacy: Jurnal Pendidikan Ekonomi, 3 (1). pp. 1-13. ISSN 2774-9185
Jurnal_Hill Gelfry Sau_Universitas Negeri Manado_2022.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.
Download (271kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh: efikasi diri dan kemandirian belajar terhadap prestasi belajar mata kuliah analisa informasi keuangan pada Mahasiswa jurusan pendidikan ekonomi angkatan 2018 Universitas Negeri Manado. Sedangkan metode yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pendekatan survey. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner, observasi dan dokumentasi. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa jurusan pendidikan ekonomi Angkatan 2018 yang berjumlah 80 orang. Sementara sempel dalam penelitian ini berjumlah 67 orang. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: 1) Efikasi diri berpengaruh positif dan signifikan terhadap Prestasi belajar mata kuliah analisa informasi keuangan pada mahasiswa jurusan pendidikan ekonomi angkatan 2018 Universitas Negeri Manado. 2) Kemandirian belajar berpengaruh positif dan signifikan terhadap Prestasi belajar mata kuliah analisa informasi keuangan pada mahasiswa jurusan pendidikan ekonomi angkatan 2018 Universitas Negeri Manado. 3) Efikasi diri dan Kemandirian belajar secara Bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap Prestasi belajar mata kuliah analisa informasi keuangan pada mahasiswa jurusan pendidikan ekonomi angkatan 2018 Universitas Negeri Manado.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Efikasi diri, Kemandirian belajar, Prestasi belajar, Self efficacy, Academic achievement, Learning methods, College students |
Subjects: | Social and Political Sciences Social and Political Sciences > Education, Law, & Humanities |
Depositing User: | Putu Indra Widiartha |
Date Deposited: | 20 Mar 2024 05:54 |
Last Modified: | 20 Mar 2024 05:54 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/23292 |