Kelvinia, Kelvinia and Putra, M. Umar Maya and Efendi, Nasrul (2021) Pengaruh lokasi, harga dan kualitas pelayanan terhadap keputusan pembelian. 2088-9607, 11 (2): 3. pp. 85-98. ISSN Jurnal Wira Ekonomi Mikroskil : JWEM
2088-9607_11_2_2021-3.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (374kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh lokasi, harga dan kualitas pelayanan terhadap keputusan pembelian konsumen alat kesehatan pada PT. Alexa Medika. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian berasal dari konsumen yang telah membeli alat kesehatan pada PT Alexa Medika. Sampel yang digunakan pada penelitian ini berjumlah 86 orang, diperoleh dengan menggunakan metode sampling jenuh. Pengumpulan data dilakukan dengan penyebaran kuesioner. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda dengan bantuan software SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lokasi dan harga secara parsial berpengaruh terhadap keputusan pembelian dan kualitas pelayanan tidak berpengaruh secara parsial terhadap keputusan pembelian. Sedangkan, secara simultan lokasi, harga maupun kualitas pelayanan berpengaruh terhadap keputusan pembelian. Selanjutnya, hasil Adjusted R Square sebesar 31,6%. Hal ini menunjukkan bahwa kemampuan lokasi, harga dan kualitas pelayanan dalam menjelaskan keputusan pembelian hanya sebesar 36,1% sedangkan 68,4% dijelaskan oleh hal lain yang tidak diteliti.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Harga, Keputusan pembelian, Kualitas pelayanan, Lokasi, Prices, Make-or-buy decision, Quality of services |
Subjects: | Economics and Business > Domestic Commerce, Marketing, & Economics |
Depositing User: | - Annisa - |
Date Deposited: | 31 Jan 2024 04:05 |
Last Modified: | 31 Jan 2024 04:05 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/22688 |