Gambaran kadar eosinofil pada pasien sepsis neonatorum preview of eosinophil percentage of neonatal sepsis patient

Teisha, J. V. Marantika and Ingrid, Hutagalung and Rif’ah, Z. Soumena (2019) Gambaran kadar eosinofil pada pasien sepsis neonatorum preview of eosinophil percentage of neonatal sepsis patient. Pattimura Medical Review (PAMERI), 1 (1): 3. pp. 19-27. ISSN 2686-5165

[thumbnail of 2686-5165_1_1_2019-3.pdf]
Preview
Text
2686-5165_1_1_2019-3.pdf - Published Version

Download (104kB) | Preview

Abstract

Sepsis neonatorum adalah sindrom klinik penyakit sistemik akibat infeksi yang terjadi dalam satu bulan pertama kehidupan. Diagnosis penyakit ini masih menjadi tantangan, terutama di negara berkembang. Oleh karena itu, alat diagnostik lainnya, seperti pemeriksaan kadar eosinofil perlu menjadi pertimbangan para klinisi. Berdasarkan hal tersebut, adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran kadar eosinofil pada pasien sepsis neonatorum di RSUD dr. M. Haulussy Ambon periode Januari 2016 hingga Agustus 2017. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan menggunakan data sekunder berupa data rekam medik. Jumlah sampel yang diperoleh dalam penelitian ini adalah sebanyak 30 neonatus yang diambil secara total sampling. Hasil penelitian menunjukkan subjek yang mengalami eosinopenia, dengan cut-off point <0,78% adalah sebanyak 10 orang (33,3%), sedangkan sebanyak 20 orang (66,7%) tidak mengalaminya. Jadi, dapat disimpulkan bahwa pasien sepsis neonatorum di RSUD Dr. M. Haulussy yang tidak mengalami eosinopenia lebih dominan dibandingkan pasien yang mengalami eosinopenia.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Eosinofil, Sepsis neonatorum. Eosinophils, Neonatal infections.
Subjects: Medicine & Biology
Medicine & Biology > Biochemistry
Depositing User: - Annisa -
Date Deposited: 22 Nov 2023 03:24
Last Modified: 22 Nov 2023 03:24
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/22084

Actions (login required)

View Item
View Item