Azatil, Ishmah Matdoan and Costantinus, W. Sialana and Johan, B. Bension (2019) Prevalensi kasus kematian akibat hiv-aids pada instalasi forensik RSUD Dr. M. Haulussy Ambon tahun 2015-2017. Pattimura Medical Review (PAMERI), 1 (2): 4. pp. 45-52. ISSN 2686-5165
2686-5165_1_2_2019-4.pdf - Published Version
Download (154kB) | Preview
Abstract
HIV merupakan salah satu penyakit menular yang menjadi penyumbang kematian terbesar di dunia. Penyebab kematian pada pasien HIV bukan diakibatkan HIV itu sendiri melainkan akibat AIDS yang akhirnya memicu terjadi infeksi oportunistik yang menyebabkan kematian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prevalensi kasus kematian akibat HIV-AIDS pada instalasi Forensik RSUD Dr. M. Haulussy Ambon tahun 2015-2017. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan mengambil data pada buku register pasien di ruang instalasi Forensik RSUD Dr. M. Haulussy Ambon tahun 2015-2017. Sampel yang diperoleh sebanyak 3.337 sampel dan 203 diantaranya meninggal akibat HIVAIDS. Hasil penelitian disajikan dalam bentuk diagram pie dan tabel. Hasil penelitian menunjukkan prevalensi kasus kematian akibat HIV-AIDS pada instalasi forensik RSUD Dr. M. Haulussy Ambon cenderung meningkat dari tahun 2015 (46 pasien), tahun 2016 (67 pasien) dan terus meningkat pada tahun 2017 (90 pasien). Laki-laki merupakan pasien terbanyak yang meninggal akibat HIV-AIDS dibanding perempuan yakni sebanyak 137 pasien. Kelompok usia tertinggi yang meninggal akibat HIV-AIDS berada pada rentang usia 15-49 tahun sebanyak 183 pasien. Pasien meninggal akibat HIV-AIDS terbanyak bertempat tinggal pada Kota Ambon dibanding 10 Kabupaten/Kota lainnya di Maluku yakni sebanyak 148 pasien.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | HIV-AIDS, Prevalensi, Kematian. AIDS, Prevalence studies , Death. |
Subjects: | Health Resources Medicine & Biology |
Depositing User: | - Annisa - |
Date Deposited: | 22 Nov 2023 03:00 |
Last Modified: | 22 Nov 2023 03:00 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/22060 |