Analisis konsentrasi formaldehid di pulau Jawa hasil pemantauan satelit OMI/AURA

Gusnita, Dessy (2011) Analisis konsentrasi formaldehid di pulau Jawa hasil pemantauan satelit OMI/AURA. In: Seminar Nasional Sains Atmosfer dan Antariksa 2011, 22 November 2011, Puspiptek-Serpong.

[thumbnail of Prosiding_Gusnita_LAPAN_2011.pdf]
Preview
Text
Prosiding_Gusnita_LAPAN_2011.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Peningkatan jumlah industri di Pulau Jawa telah memicu peningkatan emisi polutan. Sebagai konsekwensi dari pertumbuhan populasi penduduk dan ekonomi, tentunya juga akan meningkatkan kebutuhan sarana antara lain industri maupun transportasi. Salah satu polutan yang dihasilkan dari buangan industri adalah gas formaldehid. Resin formaldehid dipakai dalam bahan konstruksi seperti kayu lapis/tripleks, rotan, karpet, busa semprot dan isolasi, resin ini melepaskan formaldehid dan merupakan salah satu polutan dalam ruangan yang sering ditemukan. Apabila kadar di udara lebih dari 0,1 mg/kg, formaldehid yang terhisap bisa menyebabkan iritasi di kepala dan lapisan kulit dalam, yang menyebabkan keluarnya air mata, pusing, tenggorokan serasa terbakar, serta kegerahan. Makalah ini akan menganalisis peningkatan konsentrasi polutan formaldehid di Pulau Jawa pada tahun 2007 dan 2010 berbasis data satelit OMI/AURA L2G. Hasil pemantauan satelit OMI/AURA L2G menunjukkan bahwa di Pulau Jawa khususnya pada bulan Oktobcr tahun 2010 terjadi peningkatan distribusi spasial formaldehid yang cukup signifikan dengan konsentrasi maksimum mencapai 25x1015 molcc/cm2. Hal ini sejalan dengan pertumbuhan industri di Pulau Jawa yang meningkat hingga 7,0% selama periode tahun 2010 dibandingkan tahun 2007.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: Taksonomi LAPAN > Sains Antariksa dan Atmosfer > Penelitian, Pengembangan, dan Perekayasaan > Sains Teknologi Atmosfer > Lingkungan Atmosfer
Divisions: LAPAN > Deputi Sains Antariksa Dan Atmosfer > Pusat Sains dan Teknologi Atmosfer
Depositing User: - Aullya -
Date Deposited: 21 Aug 2024 04:36
Last Modified: 21 Aug 2024 04:36
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/21920

Actions (login required)

View Item
View Item