Kabrahanubun, Brigita Elsa and Rahawarin, Halidah and Taihuttu, Yuniasih M.J and Sinanu, Juliet and Kushadiani, Indrawanti and Hataul, Is Ikhsan (2022) Pengaruh inhalasi minyak kayu putih (Melaleuca leucadendron) terhadap gambaran histologi lambung mencit Jantan (Mus musculus) yang diinduksi stress akut. Pattimura Medical Review (PAMERI), 4 (2): 6. pp. 65-73. ISSN 2686-5165
2686-5165_4_2_2022-6.pdf - Published Version
Download (126kB) | Preview
Abstract
Kerusakan mukosa lambung disebabkan oleh ketidakseimbangan faktor defensif dan faktor agresif. Hal ini terjadi bisa oleh berbagai faktor, salah satunya stres. Minyak kayu putih sebagai aromaterapi terbukti mampu mencegah stres karena kandungan 1,8 cineole, α-terpineol, dan 4-terpineol yang memiliki efek hipnotik sedatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian inhalasi minyak kayu putih terhadap gambaran histologi lambung mencit. Penelitian ini merupakan penelitian true experimental dengan desain post test only control group. Subjek penelitian berjumlah 16 ekor mencit jantan dewasa yang diambil dengan cara simple random sampling dan dibagi dalam kelompok kontrol normal (KN), kelompok kontrol negatif (K-), kelompok kontrol positif (K+), dan kelompok inhalasi minyak kayu putih (P). Kelompok K+, K-, dan P diberi perlakuan stres dengan metode Tail Suspension Test (TST) selama enam menit selama 14 hari. Pembedahan dilakukan pada hari ke-15 dan dibuatkan preparat histologi. Skor rata-rata kerusakan mukosa lambung kelompok minyak kayu putih ditemukan tidak lebih baik dari kelompok control positif (alprazolam) (P < 0.05). Dapat diambil kesimpulan bahwa minyak kayu putih dengan dosis inhalasi 0,5 tidak memiliki efek anti stres yang mencegah kerusakan mukosa lambung mencit yang diinduksi stres akut.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Histologi mukosa lambung, Stres, Minyak kayu putih, Mencit, Gastric mucosa, Mice as laboratory animals, Stress (Physiology) |
Subjects: | Medicine & Biology Medicine & Biology > Stress Physiology |
Depositing User: | - Annisa - |
Date Deposited: | 27 Sep 2023 00:49 |
Last Modified: | 27 Sep 2023 00:49 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/21760 |