Fachrodin, Fachrodin and Achmad Nur, Chabib (2022) Kriteria bibit-bebet-bobot pada perjodohan adat Jawa di Desa Kediren Kecamatan Kalitengah Kabupaten Lamongan perspektif hukum Islam. Jurnal Ilmu Hukum, 1 (1): 3. pp. 31-45. ISSN 2964-1209
2964-1209_1_1_2022-3.pdf - Published Version
Download (375kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan bagaimana Bagaimana Kriteria Bibit, Bebet, Bobot dalam Perjodohan adat jawa terhadap calon mempelai di desa Kediren kecamatan Kalitengah kabupaten Lamongan dan Bagaimana pandangan hukum Islam terhadap Kriteria Bibit, Bebet, Bobot dalam Perjodohan adat jawa. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian empiris yaitu penelitian hukum positif yang tidak tertulis menenai perilaku (behavior) anggota masyarakat dalam hubungan hidup bermasyarakat, dengan kata lain penelitian ini mengungkapkan hukum yang hidup (living law) dalam masyarakat melalui perbuatan yang dilakukan oleh masyarakat. Penelitian ini menggunakan sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dan dokumentasi. Tahap analisis data dalam penelitian ini adalah editing, classifying, verifing, analyzing dan concluding. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: Pertama, kriteria bibit, bebet dan bobot dalam perjodohan adat jawa di desa Kediren merupakan suatu pertimbangan yang digunakan oleh calon pengantin dan keluarga calon pengantin sebelum melakukan pernikahan. Kemudian ada pertimbangan lain sebelum keluarga kedua belah pihak memutuskan untuk menikahkan anak-anak mereka, yaitu dengan perhitungan weton calon pengantin. Kedua, bahwa kriteria bibit, bebet dan bobot tidak bertentangan dengan hukum islam. Dalam agama Islam, sangat dianjurkan untuk melihat kriteria calon pasangan sebelum melakukan pernikahan, yaitu harta,keturunan,kecantikan,dan agama.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Perjodohan, Adat Jawa, Arranged marriage, Javanese custom, Weton, Javanese (Indonesian people) |
Subjects: | Social and Political Sciences > Education, Law, & Humanities |
Depositing User: | - Rulina Rahmawati |
Date Deposited: | 15 Jan 2024 07:34 |
Last Modified: | 15 Jan 2024 07:34 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/21590 |