Peningkatan kemampuan menulis teks biografi dengan menggunakan model pembelajaran scientific

Arisman, Hulu and Trisman, Harefa and Arozatulo, Bawamenewi (2022) Peningkatan kemampuan menulis teks biografi dengan menggunakan model pembelajaran scientific. Educatum: Jurnal Ilmu Pendidikan, 1 (1): 12. pp. 96-101. ISSN 2963-4350

[thumbnail of 2963-4350_1_1_2022-12.pdf]
Preview
Text
2963-4350_1_1_2022-12.pdf - Published Version

Download (286kB) | Preview

Abstract

Berdasarkan hasil observasi dan wawancara kepada guru mata pelajaran Bahasa Indonesia di kelas X SMK Negeri 1 Dharma Caraka didapatkan bahwa siswa kurang mampu menulis teks biografi. Kriteria Ketuntasan Menimal (KKM) yang semestinya diperoleh siswa dalam menulis teks biografi adalah 75. Tujuan penelitian yaitu untuk meningkatkan kemampuan siswa menulis teks biografi dengan menerapkan model pembelajaran Scientific di kelas X SMK Negeri 1 Dharma Caraka. Untuk mencapai tujuan ini, digunakan metode penelitian tindakan kelas dengan prosedur pelaksaannya yaitu: 1). perencanaan, 2). tindakan, 3). observasi, dan 4). refleksi dengan teknik analisis data kualitatif dan kuantitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X SMK Negeri 1 Dharma Caraka yang berjumlah 25 orang dengan jumlah laki-laki 1 orang dan perempuan berjumlah 24 orang. Hasil analisis pembahasan dan temuan penelitian maka diperoleh beberapa kesimpulan sebagai berikut: pada siklus I nilai terendah 40 nilai tertinggi 80 dengan rata-rata nilai sebesar 52 sedangkan pada siklus II nilai terendah 70 nilai tertinggi 90 dengan rata-rata nilai sebesar 82,4, dan hasil observasi peneliti pada siklus I pertemuan pertama 35,71% dan pertemuan kedua 57,14%. Sedangkan hasil pengamatan siklus II yaitu pertemuan pertama 78,57 dan pertemuan kedua 100%. Hasil obsevasi siswa. Pada siklus I pertemuan pertama 49,71% dan pertemuan II sebesar 68,28%. Sedangkan hasil observasi pada siklus II yaitu pertemuan pertama 75,71% dan pertemuan kedua 87,42%.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Teks biografi, Model pembelajaran scientific, Vocational education, Learning methods, Text, Acadamic achievement, Biography, Writing skills
Subjects: Social and Political Sciences > Education, Law, & Humanities
Depositing User: - Rulina Rahmawati
Date Deposited: 15 Jan 2024 02:55
Last Modified: 15 Jan 2024 02:55
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/21470

Actions (login required)

View Item
View Item