Seleksi dan identifikasi bakteri penambat nitrogen pada perakaran tanaman kacang hijau (Vigna radiata L) dan tomat (Solanum lycopersicum L) di Kabupaten Belu

Anastasia, Buak and Gergoius, Fallo and Lukas, Pardosi (2022) Seleksi dan identifikasi bakteri penambat nitrogen pada perakaran tanaman kacang hijau (Vigna radiata L) dan tomat (Solanum lycopersicum L) di Kabupaten Belu. Jurnal Biologi dan Pembelajarannya (JBP), 9 (1): 4. pp. 34-41. ISSN 2406-8659

[thumbnail of Jurnal_Anastasia Buak_Universitas Timur Kefamenanu_2022-4.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Anastasia Buak_Universitas Timur Kefamenanu_2022-4.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (327kB) | Preview

Abstract

Bakteri penambat Nitrogen sering disebut bakteri diazotrof yang mampu menggunakan nitrogen udara sebagai sumber nitrogen untuk pertumbuhannya. Bakteri penambat nitrogen memiliki kemampuan meningkatkan efisiensi N- tersedia dalam tanah. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui karakter morfologi dan biokmia bakteri penambat nitrogen dari perakaran tanaman kacang hijau dan tomat di Kabupaten Belu. Isolasi bakteri penambat nitrogen dengan metode gores dan sebar pada media NA. Sedangkan seleksi bakteri penambat nitrogen dengan menggunakan media Jensen agar. Hasil isolasi diperoleh 12 isolat. Enam isolat dari perakaran tanaman tomat dan enam isolat dari perakaran tanaman kacang hijau. Karakter morfologi koloni ke 12 isolat pada umumnya berbentuk bulat, ukuran kecil, elevasi rata dan warna putih susu. Hasil seleksi terdapat 3 isolat tumbuh pada media jansen agar yaitu RKHB05, RKHB06, dan RTB06. Hasil pewarnaan gram diketahui isolat RKHB05, RKHB06 adalah gram negatif dan bentuk sel kokus, sedangkan isolat RTB06gram positif bentuk sel basil. Ke 3 isolat tersebut positif uji motilitas, uji Sitrat, TSIA, dan uji Katalase.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Bakteri penambat nitrogen, Isolasi bakteri, Identifikasi, Kabupaten Belu, Bactery Isolation, Nitrogen, Tomato
Subjects: Medicine & Biology > Biochemistry
Depositing User: Djaenudin djae Mohamad
Date Deposited: 02 Oct 2023 06:38
Last Modified: 02 Oct 2023 06:38
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/21306

Actions (login required)

View Item
View Item