Pengaruh terapi akupresur terhadap tekanan darah pada penderita hipertensi

-, Adi Saputra and -, Sintiya Halisya Pebriani and -, Tafdhila and -, Abdul Syafe’i (2023) Pengaruh terapi akupresur terhadap tekanan darah pada penderita hipertensi. Manuju : Malahayati Nursing - Journal, 5 (1): 7. pp. 80-87. ISSN 2655-2728

[thumbnail of Jurnal_Adi Saputra_STIKes Siti Khadijah Palembang_2023-7.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Adi Saputra_STIKes Siti Khadijah Palembang_2023-7.pdf

Download (206kB) | Preview

Abstract

Hipertensi merupakan salah satu penyakit kardiovaskuler yang jumlahnya tahun demi tahun terus mengalami peningkatan. Hipertensi yang terjadi dalam jangka waktu lama dan tidak diobati akan mempengaruhi semua sistem organ tubuh sehingga terjadi berbagai komplikasi yang dapat menyebabkan kematian. Untuk mencegah terjadinya komplikasi pada hipertensi maka diperlukan upaya pengendalian hipertensi yang salah satunya dengan terapi komplemnter berupa akupresur. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan tekanan darah pada penderita hipertensi sebelum dan setelah dilakukan terapi akupresur. Desain penelitian dengan Quasy Eksperimen dengan bentuk rancangan one group pretest and posttest design. Penelitian dilakukan di Holistic Center Asy-Syaafi dengan jumlah sampel sebanyak 20 pasien hipertensi. Analis data menggunakan Independent T-Test dan Wilcoxon. Hasil penelitian didapatkan rata-rata tekanan darah sistolik sebelum terapi akupresur yaitu 164,25 mmHg dan pada tekanan darah diastolik didapatkan nilai tengah sebesar 100 mmHg. Rata-rata tekandan darah sistolik setelah dilakukan terapi akupresur yaitu 143,85 mmHg dan nilai tengah tekanan darah diastolik sebesar 90 mmHg. Hasil uji statistik membuktikan terdapat perbedaan tekanan darah sistolik (p value 0.000 ) dan tekanan darah diastolik (p value 0.025) sebelum dan sesudah terapi akupresur. Disimpulkan terdapat perbedaan tekanan darah sebelum dan sesudah diberikan terapi akupresur

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: hipertensi, akupresure
Subjects: Health Resources
Medicine & Biology > Occupational Therapy, Physical Therapy, & Rehabilitation
Depositing User: - Een Rohaeni
Date Deposited: 11 Dec 2023 06:38
Last Modified: 11 Dec 2023 06:38
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/21248

Actions (login required)

View Item
View Item