Dessy Hermawan and Devi Kurniasari and Vira Sandayanti and Erna Listyaningsih (2023) Program pendampingan kader posyandu untuk penanganan stunting di Kelurahan Way Gubak Bandar Lampung. Jurnal Kreativitas Pengabdian kepada Masyarakat, 6 (1): 40. pp. 404-414. ISSN 2615-0921
Jurnal_Dessy Hermawan_Universitas Malahayati Lampung_2023-40.pdf
Download (564kB) | Preview
Abstract
Stunting adalah kondisi anak gagal tumbuh yang disebabkan oleh kekurangan nutrisi dalam jangka waktu yang lama. Stunting akan mengancam generasi bangsa, karena efeknya tidak hanya jangka pendek, namun juga jangka panjang,seperti mengganggu perkembangan intelektualitas anak di masa depan. Di sisi lain, deteksi dini adanya risiko stunting sangat diperlukan dan kader posyandu adalah ujung tombak yang diandalkan. Namun kader posyandu adalah tenaga sukarela yang pengetahuan dan ketrampilannya terbatas, sehingga diperlukan program pendampingan atau pelatihan agar para kader posyandu mampu menjalankan peran vitalnya dengan baik. Adapun tujuan dari kegiatan PkM ini adalah melakukan pendampingan dan pelatihan penyegaran pada kader posyandu di kelurahan Way Gubak agar mampu memahami tentang stunting serta mampu melakukan pengukuran tinggi badan anak dengan benar. Kegiatan pendampingan dan pelatihan penyegaran kader ini diikuti oleh 30 orang kader posyandu yang ada di kelurahan Way Gubak. Kegiatan diawali dengan pre test, kegiatan inti dan diakhiri dengan post test. Tampak terdapat peningkatan pemahaman para kader posyandu akan pengertian dan faktor risiko terjadinya stunting serta pencegahan stunting. Tampak pula peningkatan ketrampilan dalam pengukuran panjang badan bayi serta pengukuran tinggi badan balita pasca pelatihan. Program pendampingan yang diberikan mampu meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan pada kader posyandu sehingga perlu terus dilakukan upaya pendampingan agar para kader sehingga mampu melakukan deteksi dini adanya peningkatan risiko stunting di masyarakat.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kader kesehatan, Posyandu, Stunting, Cadres, Community health services, Health workers, Malnutrition |
Subjects: | Health Resources > Health Services Health Resources > Health Education & Manpower Training |
Depositing User: | - Een Rohaeni |
Date Deposited: | 25 Aug 2023 07:48 |
Last Modified: | 27 Aug 2023 09:56 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/20521 |