Analisis curah hujan ekstrem dan hari kering di Provinsi Kalimantan Timur berbasis data Satelit TRMM

Sartono Marpaung and Eddy Hermawan (2012) Analisis curah hujan ekstrem dan hari kering di Provinsi Kalimantan Timur berbasis data Satelit TRMM. In: Seminar Nasional Sains Atmosfer & Antariksa 2012: Memperkuat Sains Atmosfer dan Antariksa serta Teknologinya untuk mendukung Kemandirian Kedirgantaraan Nasional, 27 November 2012, Puspitek Serpong.

[thumbnail of Prosiding_Sartono_LAPAN_2012.pdf]
Preview
Text
Prosiding_Sartono_LAPAN_2012.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Dalam makalah ini dilakukan analisis curah hujan ekstrem dan hari kering berdasarkan data curah hujan harian dari satelit TRMM (3B42 versi 7) untuk wilayah Kalimantan Timur. Metode InterQuartile Range (IQR) digunakan untuk menentukan nilai ambang batas curah hujan ekstrem. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa nilai ambang batas curah hujan ekstrem berkisar antara 50 sampai 100 mm/ hari. Total kejadian curah hujan ekstrem skala harian selama periode pengamatan (1998 s/d. 2011) secara spasial bervariasi, antara 25 sampai 50 hari. Kejadian curah hujan ekstrem dengan jumlah kejadian 35 sampai 45 hari dominan terjadi. Kejadian curah hujan ekstrem tersebar secara acak, tidak terdapat wilayah kajian yang dominan dengan jumlah kejadian yang tinggi/rendah. Untuk analisis hari kering digunakan kriteria meteorologi yaitu curah hujan kurang dari 1 mm/hari. Hasil analisis menunjukkan jumlah hari kering antara 1200 sampai 3000 hari. Jumlah hari kering di bagian timur (pesisir dan perairan) wilayah kajian pada umumnya lebih tinggi dibandingkan di bagian barat. Hal tersebut diduga akibat dari pengaruh monsun timur musim panas yang mempunyai pengaruh kuat terhadap curah hujan di bagian barat wilayah kajian.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: Curah hujan, hari kering, ekstrem dan InterQuartile Range.
Subjects: Taksonomi LAPAN > Sains Antariksa dan Atmosfer > Penelitian, Pengembangan, dan Perekayasaan > Sains Teknologi Atmosfer > Perubahan Iklim
Taksonomi LAPAN > Sains Antariksa dan Atmosfer > Penelitian, Pengembangan, dan Perekayasaan > Sains Teknologi Atmosfer > Teknologi Pengamatan Atmosfer
Divisions: LAPAN > Deputi Sains Antariksa Dan Atmosfer > Pusat Sains dan Teknologi Atmosfer
Depositing User: - Aullya -
Date Deposited: 19 Oct 2023 03:53
Last Modified: 19 Oct 2023 03:56
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/20305

Actions (login required)

View Item
View Item