Dwi, Kartika Sari and Dr. Dra. Nanis, Hairunisya, M.M. (2022) Pengaruh model pembelajaran daring dan perhatian orangtua terhadap semangat belajar selama masa pandemi covid 19 mahasiswa semester viii Universitas Bhinneka PGRI Tulungagung. Literacy: Jurnal Pendidikan Ekonomi, 2 (2). pp. 1-13. ISSN 2774-9185
Jurnal_Dwi Kartika Sari_Universitas Bhinneka PGRI Tulungagung_2021.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.
Download (278kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) pengaruh model pembelajaran daring terhadap semangat belajar selama masa pandemi covid 19; 2) Mengetahui pengaruh perhatian orangtua terhadap semangat belajar selama masa pandemi covid 19; 3)Mengetahui pengaruh model pembelajaran daring dan perhatian orangtua terhadap semangat belajar selama masa pandemi covid 19. Sampel dalam penelitian ini adalah sebagian mahasiswa semester VIII Universitas Bhinneka PGRI Tulungagung, yaitu berjumlah 96 mahasiswa dari berbagai prodi . Metode pengumpulan data menggunakan angket. Analisa data kuantitatif dalam penelitian ini menggunakan rumus regresi linier berganda yaitu Y = 87,062 + 0,069 + 0,474. Dari hasil analisis Uji t terbukti besar nilai thitung < ttabel yaitu sebesar 0,481 < 1,985 untuk variabel model pembelajaran daring. Sedangkan untuk variabel perhatian orangtua memiliki nilai thitung > ttabel yaitu sebesar 2,431 > 1,985, Apabila thitung < ttabel, maka nilai hipotesis nol (H0) di terima dan hipotesis alternatif (Ha) ditolak. Dengan demikian dapat disimpulkan dari hasil kedua variabel diatas bahwa tidak terdapat pengaruh antara model pembelajaran daring (X1) terhadap semangat belajar (Y) sedangkan pada variabel perhatian orangtua (X2) memiliki pengaruh terhadap semangat belajar (Y) mahasiswa semester VIII Universitas Bhinneka PGRI Tulungagung Tahun Ajaran 2020/2021.
Sedangkan hasil dari analisis Uji F, berdasarkan data menunjukkan bahwa Fhitung (3,192) > Ftabel (3,09) dan tingkat signifikan 0,046 < 0,05 sehingga hipotesis nol (H0) ditolak dan hipotesis alternative (Ha) diterima. Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa H0 dalam penelitian ini di tolak dan Ha diterima yang berarti terdapat pengaruh yang signifikan antara variabel model pembelajaran daring (X1) dan perhatian orangtua (X2) terhadap semangat belajar (Y) semester VIII Universitas Bhinneka PGRI Tulungagung Tahun Ajaran 2020/2021 Koefisien determinasi variabel bebas (Adjusted R Square) adalah 0,044 atau sumbangan efektif dari kedua variabel bebas yaitu pengaruh model pembelajaran daring dan perhatian orangtua yaitu 28,8% terhadap semangat belajar dan sisanya sebesar 72,2% di jelaskan oleh variabel lain yang tidak diteliti.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Electronic learning, Learning models (stochastic processes), Learning ability, Parental influences, Learning motivation |
Subjects: | Social and Political Sciences Social and Political Sciences > Education, Law, & Humanities |
Depositing User: | Putu Indra Widiartha |
Date Deposited: | 24 Jul 2023 06:12 |
Last Modified: | 24 Jul 2023 06:12 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/19829 |