Rif Ngatus Salma and Maria Aghata Sri W H (2021) Pengaruh disiplin belajar dan percaya diri terhadap perilaku menyontek siswa kelas X IPS SMAN 1 Campurdarat Tulungagung tahun pelajaran 2020/2021. Literacy: Jurnal Pendidikan Ekonomi, 2 (1). pp. 1-10. ISSN 2774-9185
Jurnal_Rif Ngatus Salma_Universitas Bhinneka PGRI Tulungagung_2021.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.
Download (477kB) | Preview
Abstract
Penelitian ini dilakukan pada siswa kelas X IPS SMAN 1 Campurdarat Tulungagung tahun pelajaran 2020/2021. Dengan populasi 69 siswa dengan menggunakan teknik Proportional Random Sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan metode angket yang telah diujicobakan dengan uji validitas dan uji reliabilitas. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda, uji t, uji F.Dalam penelitian ini variable bebas (X1) adalah Disiplin belajar, (X2) Percaya diri sedangkan variable terikat (Y) dalam peneitian ini adalah Perilaku menyontek. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh persamaan regresi linier berganda sebagai berikut Y = 0,531 + 0,264X1 + 0,680X2 , artinya perilaku menyontek mahasiswa dipengaruhi oleh disiplin belajar dan percaya diri. Dari analisis data berdasarkan uji t dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh disiplin belajar terhadap perilaku menyontek, hal ini berdasarkan nilai thitung (2,384) > ttabel (1,66792). Dapat disimpulkan ada pengaruh percaya diri terhadap perilaku menyontek, hal ini berdasarkan nilai thitung (7,915) > ttabel (1,66792). Sedangkan analisis data berdasarkan uji f dapat disimpulkan bahwa ada kontribusi yang signifikan dari variable disiplin belajar (X1), dan percaya diri (X2) terhadap perilaku menyontek (Y) siswa kelas X IPS SMAN 1 Campurdarat Tulungagung, hal ini berdasarkan nilai Fhitung (90,027) > Ftabel (3,984) dan nilai signifikasi 0,000 < 0,05 maka H0 ditolak dan Ha diterima yang artinya signifikan. Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai masukan dan bahan pertimbangan bagi siswa untuk selalu bersikap jujur dan percaya pada diri sendiri sehingga dapat mengurangi perilaku-perilaku yang merugikan dirinya sendiri terkhususnya di dunia pendidikan yaitu perilaku menyontek.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | School discipline, Self-confidence, Cheating (education) |
Subjects: | Social and Political Sciences > Education, Law, & Humanities |
Depositing User: | Putu Indra Widiartha |
Date Deposited: | 21 Jul 2023 06:45 |
Last Modified: | 21 Jul 2023 08:48 |
URI: | https://karya.brin.go.id/id/eprint/19821 |