Rancangan sistem purifikasi pendingin reaktor generasi lanjut jenis HTGR

Sumijanto (2009) Rancangan sistem purifikasi pendingin reaktor generasi lanjut jenis HTGR. In: Prosiding Seminar Nasional Teknologi dan Aplikasi Reaktor Nuklir Tahun 2009, 20 Agustus 2009, Serpong.

[thumbnail of Prosiding_Sumijanto_Pusat Reaktor Serba Guna_2009.pdf]
Preview
Text
Prosiding_Sumijanto_Pusat Reaktor Serba Guna_2009.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Rancangan sistem purifikasi pendingin reaktor generasi lanjut jenis HTGR. Untuk memenuhi kebutuhan energi dimasa mendatang. Pemerintah Indonesia berencana membangun pembangkit listrik tenaga nuklir. Salah satu kandidat reaktor yang akan dibangun adalah reaktor HTGR (Reaktor Berpendingin Gas Suhu Tinggi), yang merupakan reaktor maju dengan teknologi modern. Reaktor ini menggunakan gas helium sebagai pendingin yang harus dijaga kemurniannya dari gas pengotor (H₂O, CO, CO₂, N₂, H₂ dan CH₂) karena pada suhu tinggi, pengotor dapat terurai membentuk radikal bebas ataupun spesi kimia yang sangat agresif terhadap struktur material, sistem dan komponen reaktor. Rancangan sistem purifikasi gas helium perlu dikembangkan untuk menjaga kemurnian pendingin. Sistem purifikasi dirancang menggunakan teknik oksidasi untuk memperbesar ukuran molekul pengotor dan teknik filtrasi molekular untuk mengurainya. Sebagai oksidator digunakan CuO dan sebagai filter molekular digunakan membran anorganik. Parameter proses purifikasi gas helium seperti suhu operasi, kualitas pengotor gas, dan kualitas membran keramik, ditentukan dengan teknik optimasi untuk memperoleh hasil gas helium yang memenuhi syarat. Kualitas gas helium dipantau menggunakan alat GCMS (Gas Chromatografi Massa Spectroscopy) dengan teknik sampling. Oksidator CuO dengan ukuran 40 mes, membran silika dengan tingkat permeasi 1x100 mol.m².S.Pa, dan 6x100 mol.m2.S.Pa, serta GCMS, layak digunakan dalam rancangan sistem purifikasi gas helium untuk memperoleh kualitas pendingin yang memenuhi persyaratan operasi reaktor generasi lanjut jenis HTGR.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Uncontrolled Keywords: Rancangan, sistem purifikasi helium, HTGR
Subjects: Taksonomi BATAN > Reaktor Nuklir > Teknologi Reaktor > Sistem Reaktor
Taksonomi BATAN > Reaktor Nuklir > Teknologi Reaktor > Sistem Reaktor
Taksonomi BATAN > Manajemen > Perencanaan Program > Perencanaan
Taksonomi BATAN > Manajemen > Perencanaan Program > Perencanaan
Divisions: BATAN > Pusat Reaktor Serba Guna
IPTEK > BATAN > Pusat Reaktor Serba Guna
Depositing User: - Rahmahwati -
Date Deposited: 24 Sep 2023 10:33
Last Modified: 24 Sep 2023 10:33
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/19683

Actions (login required)

View Item
View Item