Pelatihan penggunaan media flash card dalam pembelajaran bahasa inggris pada Taman Belajar Ar Raihan

Agustina Ramadhianti and Sugianti Somba and Amrina Rosyada (2023) Pelatihan penggunaan media flash card dalam pembelajaran bahasa inggris pada Taman Belajar Ar Raihan. Jurnal ABDINUS: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat, 7 (1): 24. pp. 229-236. ISSN 2599-0764

[thumbnail of Jurnal_Agustina Ramadhianti_Universitas Indraprasta PGRI Jakarta_2023-24.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Agustina Ramadhianti_Universitas Indraprasta PGRI Jakarta_2023-24.pdf

Download (300kB) | Preview

Abstract

Pendidikan adalah kebutuhan setiap individu, sehingga pendidikan pada usia dini menjadi tingkat pendidikan yang penting. Pada tingkat ini, tersedia berbagai lembaga pendidikan, baik lembaga pendidikan informal, non-formal, ataupun formal. Salah satu lembaga pendidikan non-formal pada tingkat usia dini adalah Taman Belajar AR Raihan. Lembaga ini membantu para siswanya dalam mendapatkan pembelajaran di berbagai bidang, termasuk pembelajaran akademik. Salah satu pembelajaran akademik tersebut adalah pembelajaran bahasa Inggris tingkat Taman Kanak-kanak. Berdasarkan konsep pembelajaran menyenangkan, berbagai pendekatan pembelajaran dan media pembelajaran dibutuhkan untuk meningkatkan suasana kelas yang lebih menarik dan menyenangkan. Dengan berfokus pada penggunaan media flash card, tim pelaksana memberikan pelatihan penggunaan media tersebut dalam meningkatkan penguasaan kosa kata siswa. Dengan cara ini, siswa diharapkan dapat lebih tertarik dan lebih bahagia dalam mengikuti pembelajaran bahasa Inggris.

Education is necessary for every individual so education at an early age is a prominent stage. At this level, various educational settings from informal, non-formal, or formal institutions as well are available. One of the non-formal institutions for early-stage education is Taman Belajar Ar Raihan. This institution helps students to gain knowledge in several skills, including in the academic field. One of the academic subjects is English for the Kindergarten level. Based on the concept of learning with fun, a variety of learning approaches and media are needed to promote a more interesting and fun learning classroom. By focusing on the use of the flash card as the learning media, the team provided training on the use of the flash card in improving English vocabulary mastery in particular. In this way, the students are more interested and happier to learn English.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Media flash card, Pembelajaran bahasa Inggris, Pendidikan usia dini, Pendidikan non-formal, Early childhood education, English learning, Flash card media, Non-formal education, Flash cards, Education, Kindergarten
Subjects: Social and Political Sciences > Education, Law, & Humanities
Language
Depositing User: - Een Rohaeni
Date Deposited: 22 Sep 2023 03:37
Last Modified: 22 Sep 2023 03:37
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/19660

Actions (login required)

View Item
View Item