Pengetahuan dan perilaku mahasiswa keperawatan vokasi dalam upaya preventif di masa pandemi Covid-19

Praty Milindasari and Juniah (2022) Pengetahuan dan perilaku mahasiswa keperawatan vokasi dalam upaya preventif di masa pandemi Covid-19. Holistik: Jurnal Kesehatan, 16 (3): 7. pp. 255-262. ISSN 1978-3337

[thumbnail of Jurnal_Praty Milindasari_Akademi Keperawatan Bunda Delima Bandar Lampung_2022-7.pdf]
Preview
Text
Jurnal_Praty Milindasari_Akademi Keperawatan Bunda Delima Bandar Lampung_2022-7.pdf - Published Version

Download (449kB) | Preview

Abstract

Penghujung tahun 2019 dunia diserang oleh penyakit Covid-19 (Corona Virus Desease-19) atau virus Corona. Jumlah kasus dan korban jiwa akibat wabah Covid-19 ini terus terjadi di berbagai negara di dunia dengan terus dilaporkannya kasus baru setiap harinya. Upaya preventif yang dilakukan oleh mahasiswa keperawatan vokasional dan informasi tentang Covid-19 membantu diri mereka untuk mencegah dan mengatasi masalah Covid-19. Tujuan: mengetahui hubungan pengetahuan dan perilaku mahasiswa keperawatan dalam upaya preventif di masa pandemi Covid-19 Metode: penelitian kuantitatif dengan pendekatan correlation designs, populasinya mahasiswa Keperawatan swasta jenjang D3 keperawatan di tiga institusi pendidikan perawat di wilayah Kota Bandar Lampung, dan pengambilan data dilaksanakan pada bulan Oktober 2021. Besarnya sampel pada sebanyak 90 responden. Teknik sampling yang diambil menggunakan teknik Simple random sampling, yang merupakan teknik probabilitas sampling paling sederhana. Instrumen yang digunakan berupa kuesioner untuk mengetahui pengetahuan dan perilaku mahasiswa tentang upaya preventif di masa pandemik Covid-19 Hasil: dari penelitian didapatkan mahasiswa yang memiliki pengetahuan baik sebanyak 88,9%. mahasiswa yang memakai masker sebanyak 82 (91,1%), mahasiswa yang menggunakan hand sanitizer 84 (93,3%), mahasiswa yang menjaga jarak 68 (75,6%), mahasiswa yang mempunyai kebiasaan menyentuh mata, hidung, dan mulut sebanyak 46 (51,1%), dan mahasiswa yang meningkatkan daya tahan tubuh sebanyak 76 (84,4%).Simpulan: Terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan dengan upaya preventif memakai masker, menggunakan hand sanitizer, menjaga jarak, dan meningkatkan daya tahan tubuh (p-value < 0,05), dan tidak terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan dengan perilaku menyentuh mata, hidung, dan mulut (p value > 0,05). Saran: Perluas pengetahuan terkait dengan Covid-19 dengan mengikuti perkembangan yang terjadi dan lakukan terus tindakan atau upaya preventif dalam kehidupan sehari-hari untuk mencegah penularan lebih lanjut Covid-19.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Pengetahuan, Prilaku, Mahasiswa keperawatan, Preventif, Covid-19
Subjects: Health Resources > Health Education & Manpower Training
Depositing User: - Elfrida Meryance Saragih
Date Deposited: 10 Jul 2023 06:10
Last Modified: 11 Jul 2023 02:32
URI: https://karya.brin.go.id/id/eprint/19073

Actions (login required)

View Item
View Item